Perketat Protokol Kesehatan, Persija Terapkan Sistem Buble, Kayak Gimane Tuh?

- 3 Februari 2022, 22:03 WIB
Covid-19 Merebak Lagi, Duel Persija Vs Arema FC akan Tertunda?
Covid-19 Merebak Lagi, Duel Persija Vs Arema FC akan Tertunda? /persija.id

INDRAMAYUHITS, Indonesia nampaknya Kembali memasuki gelombang Covid-19. Kali ini Indonesia diyakini memasuki gelombang ke-3 Covid-19.

Di Indonesia Covid-19 makin banyak kasusnya. Apalgai kali ini muncul Varian baru yakni Varian Omicron.

Banyak Masyarakat Indoenesia yang terpapar Covid-19 ini. Salah satu yang terdampak yakni pemain sepakbola. bahkan saking banyaknya kasus yang terjadi yang menyerang sepakbola, laga BRI Liga 1 2021-2022 antara Persib Bandung kontra PSM Makasar harus di tunda.

Baca Juga: Banyak yang Positif Covid-19, Pemain Persib Beri Dukungan Moril kepada Rekan Setim

Tidak hanya itu, tim asal Ibu Kota Persija pun menjadi korban karena ada pemainnya yang terpapar Covid-19 sehingga tak bisa ambil bagian dalam pertandingan.

Dilansir Indramayuhits.com dari akun web resmi milik Persija Jakarta yakni persija.id. Dokter Persija, dr. Donny Kurniawan, SpKO(K), mengatakan bahwa saat ini Persija tengah menjalani protokol kesehatan yang ketat demi memutus penyebaran Covid-19.

“Kami kembali mengingatkan kepada pemain untuk menjaga protokol kesehatan, artinya meningkatkan bubble system di antara kami. Protokol yang kami kerjakan saat ini adalah merespon apa yang terjadi. Ketika kami menemukan sebuah kasus positif berarti kami melakukan 3 T (Testing, Tracing, Treatment), testing merupakan bagian dalam tracing. Setelah itu ketika ditemukan kasus lagi kami akan melakukan treatment. Di Persija jika ada kasus keluhan demam atau tak enak badan langsung kami pisahkan kamarnya. Memang secara inkubasi sudah terjadi tapi kami berharap penularan belum terjadi,” ujar dr. Donny. Dikutip dari akun web resmi milik Persija Jakarta yakni persija.id.

Baca Juga: Misteri Penunggu Tertua Tanah Jawa, dari Dewa-dewi, Dedemit, Semar hingga Orang-orang Sakti

“Pada dasarnya kami akan lakukan semaksimal mungkin seperti itu. Apakah bisa dihindari, kami berusaha menghindari. Tapi, kalau melihat bagaimana situasi penyakit Covid saat ini, ada kalanya kita tak bisa menghindari apa yang telah terjadi. Namun, kami tetap berusaha sebaik mungkin untuk meningkat awareness di antara kami semua kalau saat ini dalam situasi pandemi dan kami harus meningkatkan kewaspadaan serta tidak ada keluar hotel. Saya rasa manajemen sudah mengeluarkan pernyataan bahwa kami dilarang kontak dengan orang luar. Saya rasa untuk saat ini itu yang terbaik untuk kami lakukan,” ucapnya melanjutkan.

Halaman:

Editor: Kustano

Sumber: Persija.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah