PT LIB Penuhi Tuntutan Persebaya dan Bonek Soal Perubahan Jadwal Laga Kandang, Begini Isi Suratnya

10 Agustus 2022, 06:00 WIB
Pendukung Persebaya, Bonek lega karena tuntutan perubahan jadwal dikabulkan PT LIB. /Persebaya.Id

INDRAMAYUHITS – Gertak pendukung Persebaya membuat PT Liga Indonesia Baru (LIB) nyerah, sehingga mengabulkan tuntutan perubahan jam kick off, terutama laga kandang.

Pendukung Persebaya Selasa siang 8 Agustus 2022 memang merencanakan unjuk rasa ke kantor perwakilan Indosiar, stasiun televisi yang menayangkan BRI Liga 1.

Namun, sebelum aksi dimulai, PT LIB telah merespons cepat dengan membuat revisi jadwal tanding laga kandang Persebaya yang semula pukul 20.30 menjadi sore hari pukul 16.00 WIB.

Baca Juga: Kapolri Ungkap Kekejian Irjen Pol Ferdy Sambo Terhadap Brigadir J

Selain rencana aksi unjuk rasa, perubahan jadwal yang dilakukan PT LIB juga merespons permohonan yang diajukan manajemen Persebaya Surabaya.

PT LIB mengabulkan permintaan Persebaya sebelum ribuan Bonek menggelar aksi menuntut perubahan jam kick off Liga 1 di Stadion Gelora Bung Tomo.

Dalam penjelasannya, LIB menjelaskan ada dua rujukan dalam penentuan keputusan yang tertuang di surat 345/LIB-KOM/VIII/2022.

Baca Juga: Hanno Behrens Punya Teman Duet Maut di Persija, Bukan Michael Krmencik atau Abdulla Yusuf, Ini Sosoknya

Poin pertama adalah surat penegasan jam kick off dari Persebaya. Poin kedua adalah koordinasi PT LIB dengan host broadcaster.

”Sehubungan dengan rujukan tersebut di atas, maka bersama ini kami PT Liga Indonesia Baru (LIB) menyampaikan bahwa seluruh jadwal kandang klub Persebaya Surabaya di tahun 2022, yang mana jam kick off di atas pukul 19.00 WIB akan disesuaikan menjadi sore hari dan akan dituangkan dalam circular yang akan disampaikan kemudian,” demikian isi surat PT LIB kepada Persebaya dilansir dari laman resmi Persebaya.

Meski permintaan manajemen Persebaya dikabulkan PT LIB, namun ribuan massa Bonek tetap menggelar aksi di kantor Indosiar perwakilan Surabaya.

Baca Juga: Persebaya Dijuluki Jago Kandang, Aji Santoso Tak Terima!

Hal itu terpantau dari akun instagram fanbase Persebaya @surabayafans.27 yang mengabarkan sekitar 1.500 Bonek menggelar aksi di kantor Indosiar Surabaya.

Menanggapi respons dari PT LIB yang mengabulkan permintaan Persebaya, pihak Persebaya Surabaya melalui Yahya Alkatiri menyambut baik hal itu.

Menurut Yahya, perubahan jam kick off sangat penting bagi Persebaya. Pasalnya, jika tetap bermain di atas pukul 20.00 WIB, ada kekhawatiran terkait keamanan.

Baca Juga: GO GO GO! Peruntungan Pemilik Shio Naga dan Ular, Rabu 10 Agustus 2022: Sabar Jalani Proses Menuju Kesuksesan

Apalagi, Stadion Gelora Bung Tomo yang menjadi markas Persebaya berada di pinggiran kota. Ada potensi kerawanan jika pertandingan digelar terlalu malam.

“Apa yang diharapkan Persebaya sudah dipenuhi. Semoga sepakbola ini jauh lebih baik dan enggak ada insiden-insiden di lapangan, Ini penting buat kami karena keselamatan dan kesehatan nomor satu. Pengalaman sudah banyak kalau malam itu bahaya,” ungkap dia. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persebaya

Tags

Terkini

Terpopuler