2 Penalti Timo Werner Memboyong Chelsea Berhasil Tundukkan Rennes, Berakhir dengan Skor 3-0

- 5 November 2020, 07:23 WIB
Chelsea vs Rennes
Chelsea vs Rennes /Vidio.Com/WARTA PONTIANAK
 
 
PR INDRAMAYU - Chelsea berhasil melanjutkan tren positifnya setelah mengalahkan Rennes di Stamford Bridge, Kamis, 5 November 2020 dini hari WIB. 
 
Partai Liga Champions antara Chelsea vs Rennes berakhir dengan skor 3-0 berkat dua gol sumbangsih Timo Werner.
 
Dikutip Pikiranrakyat-Indramayu.com dari laman RRI, Chelsea tak butuh waktu lama untuk membuka keunggulan.
 
 
Baru 10 menit laga berjalan, eksekusi penalti Timo Werner berhasil membawa The Blues unggul.
 
Selepas gol Werner, Rennes berusaha bangkit dan mulai menekan lini belakang Chelsea. Akan tetapi, mereka kesulitan menciptakan berarti karena penampilan disiplin Thiago Silva dan Kurt Zouma.
 
Asyik menyerang, Rennes malah kembali kebobolan pada menit ke-41. Lagi-lagi melalui penalti Timo Werner.
 
 
Selain itu, Rennes juga kehilangan Dalbert yang mendapat kartu kuning keduanya di pertandingan ini. 
 
Skor 2-0 tak berubah hingga turun minum. Di babak kedua, Chelsea kembali mengambil inisiatif serangan. Pada menit ke-50, The Blues berhasil mencetak gol ketiganya melalui sontekan Tammy Abraham yang memaksimalkan umpan silang Reece James.
 
Unggul tiga gol tak membuat Chelsea mengendurkan serangannya. Pada menit ke-74, Olivier Giroud nyaris memperlebar keunggulan tuan rumah. Namun, sepakannya masih bisa diselamatkan dengan baik oleh Alfred Gomis.
 
 
Memasuki 10 menit terakhir, giliran Rennes yang memberi ancaman. Pada menit ke-83, tim tamu nyaris memperkecil ketertinggalan. Namun, sepakan keras Clement Grenier masih bisa diblok Edouard Mendy.
 
Skor 3-0 pun tak berubah hingga wasit membubarkan pertandingan. Kemenangan ini membuat Chelsea berhak duduk di puncak klasemen grup H Liga Champions dengan perolehan tujuh poin.
 
Pemain Chelsea: 16-Edouard Mendy; 24-Reece James, 15-Kurt Zouma, 6-Thiago Silva (2-Antonio Ruediger 68′), 21-Ben Chilwell (33-Emerson Palmieri 63′); 7-N’Golo Kante (17-Mateo Kovacic 63′), 5-Jorginho; 22-Hakim Ziyech (20-Callum Hudson-Odoi 75′), 19-Mason Mount, 11-Timo Werner; 9-Tammy Abraham (18-Olivier Giroud 63′)
 
 
Pelatih: Frank Lampard
 
Pemain Rennes: 16-Alfred Gomis; 27-Hamari Traore, 3-Damien da Silva, 6-Nayef Aguerd, 5-Dalbert; 14-Benjamin Bourigeaud, 15-Steven Nzonzi (8-Clement Grenier 62′), 12-James Lea Siliki (31-Adrien Truffert 46′); 19-Yann Gboho (22-Romain del Castillo 62′), 9-Serhou Guirassy, 7-Martin Terrier (18-Jeremy Doku 62′)
 
Pelatih: Julian Stephan
 
 
Kartu Kuning: Kante 26′, Ziyech 32′, Jorginho 65′, Kovacic 79′ – Dalbert 10′, 41′, Del Castillo 89′
 
Kartu Merah: Dalbert 41.***

Editor: Evi Sapitri

Sumber: RRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x