Gara-gara Bungkus Sandwich, Fernando Alonso Gagal Finis di Ajang Grand Prix Bahrain 2021

- 30 Maret 2021, 09:15 WIB
Fernando Alonso gagal finis di ajang Grand Prix Formula 1 Bahrain pada 2021.*
Fernando Alonso gagal finis di ajang Grand Prix Formula 1 Bahrain pada 2021.* /Instagram/@fernandoalo_oficial/

PR INDRAMAYU - Seri pembuka ajang Grand Prix Formula 1 2021 resmi bergulir pada Minggu, 28 Maret 2021.

Pada seri pembuka ini, Grand Prix Formula 1 berlangsung di Bahrain, Sakhir.

Sayang penampilan Fernando Alonso pada Grand Prix Formula 1 tampaknya sedang tak baik.

Baca Juga: Menteri Sosial Risma Sambangi dan Beri Bantuan untuk Korban Kebakaran Kilang Minyak Balongan

Juara dunia F1 dua kali itu dipaksa kembali ke garasi di lap ke-32 lantaran pembungkus sandwich (roti lapis) menyumbat mobil dari tim Renault tersebut.

Dikutip Pikiranrakyat-Indramayu.com dari Antara, pembungkus sandwich tersebut terlihat menyumbat roda rem belakang mobile Alpine yang dikendarainya.

Membuat suhu rem mobilnya melonjak tajam serta merusak sistem pengereman. Alhasil, tim memaksanya kembali untuk ke garasi.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 Indonesia Pagi Ini Selasa 30 Maret 2021, Pasien Sembuh Nyaris 90 Persen!

"Setelah stop kedua, pembungkus sandwich terselip di dalam rem belakang mobil Fernando. Menyebabkan suhu tinggi dan sejumlah kerusakan di sistem pengereman," ujar bos tim Alpine Marcin Budkowski

Start musim yang tak baik ini cukup memprihatinkan lantaran pembalap asal Spanyol tersebut telah 2 tahun hengkang mengaspal.

Sebelum Fernando Alonso dipaksa ke garasi, pria berusia 39 tahun tersebut sukses mengamankan posisi start ke-9 di babak kualifikasi.

Baca Juga: Isi Surat Wasiat Pelaku Bom Bunuh Diri di Makassar Titip Pesan untuk Orang Tua, Polisi Ungkap Isinya

Kondisi tak jauh berbeda juga dialami oleh rekan satu tim Alphine, Esteban Ocun.

Esteban Ocun finis P13 setelah bertubruk dengan juara dunia empat kali Sebastian Vettel.

"Bukan start musim yang baik bagi kami karena kami mendapat kesialan," ucap Budkowski.

Baca Juga: Alami Kerugian hingga 400 Ribu Barel Pasca Kebakaran Kilang Minyak, Pertamina Pastikan Stok BBM Aman

Pada ajang Grand Prix Bahrain tersebut, pembalap tim Marcedes-AMG Petronas Lewis Hamilton memenangkan balapan.

Dia unggul dan menjadi juara setelah mengalahkan pembalap Red Bull Racing Max Verstappen.

Kemudian menyusul V. Bottans dari Marcedes, L. Norris dari McLaren, dan S.Perez dari Red Bull. ***

 

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah