Hasil Liga Champions Tadi Malam : Gol Tunggal Mendy Menangkan Madrid Atas Atalanta

- 25 Februari 2021, 08:17 WIB
Mendy menjadi pencetak gol kemengan Real Madrid atas Atalanta di leg pertama babak 16 besar Liga Champions.
Mendy menjadi pencetak gol kemengan Real Madrid atas Atalanta di leg pertama babak 16 besar Liga Champions. /Twitter @realmadrid/

PR INDRAMAYU – Real Madrid berhasil meraih hasil positif kala bertandang ke markas Atalanta dalam laga lanjutan Leg pertama babak 16 besar Liga Champions Eropa.

Laga Atalanta kontra Madrid digelar di Stadion Gewiss Stadium pada Kamis, 25 Februari 2021 dini hari WIB.

Dalam laga tersebut, Madrid berhasil menang tipis atas Atalanta dengan skor 1-0 untuk keunggulan Los Blancos.

Baca Juga: Tanaman Hidroponik, Jadi Peluang Usaha Penyelamat Saat Pandemi

Kemenangan yang diraih Madrid dalam laga tandang ini merupakan modal bagus bagi Los Blancos untuk bisa lolos ke babak perempat final karena laga Leg kedua akan digelar di markas Madrid.

Dalam laga leg kedua, Madrid hanya butuh hasil imbang melawan Atalanta agar bisa lolos ke babak perempat final Liga Champions Eropa.

Jalannya Pertandingan  

Meski bertindak sebagai tim tamu, Madrid berinisiatif melakukan serangan sejak menit-menit awal babak pertama.

Baca Juga: Larang Nobar Piala Menpora 2021, Zainudin Amali: Kecuali di Rumah Sendiri Bersama Keluarga

Pada menit ke-9, Madrid memberikan ancaman terhadap gawang Atalanta usai mendapatkan tendangan melalui aksi Toni Kroos.

Akan tetapi, sepakan Kroos masih bisa dibendung oleh pemain belakang Atalanta hingga membuat skor tetap 0-0.

Nahas bagi Atalanta, tepat pada menit ke-17 sang wasit memberikan kartu merah terhadap Remo Freuler setelah melakukan pelanggaran keras terhadap Ferland Mendy.

Baca Juga: Ramalan Zodiak Tengah Pekan, Kamis 25 Februari 2021: Cancer, Jaga Kesehatan Ya

Unggul jumlah pemain, Madrid mencoba terus menekan pertahanan Atalanta, tetapi pertahanan Atalanta masih terlalu tangguh bagi Madrid.

Justru Atalanta mampu mendapatkan peluang emas melalui aksi Joakim Maehle pada menit ke-21, beruntung sepakannya masih melebar ke sisi kiri gawang Madrid yang dijaga Thibaut Courtois.

Kini giliran tim tamu yang memberikan ancaman terhadap pertahanan tuan rumah melalui aksi Vinicius yang menemukan ruang tembak untuk melakukan sepakan akurat ke arah gawang Atalanta, tetapi pemain bertahan Atalanta mampu menepis sepakan Vinicius.

Baca Juga: Ingin Punya Kulit Yang Bersih dan Sehat? Sebaiknya Hindari 8 Jenis Makanan dan Minuman ini

Hingga babak pertama usai, skor kacamata 0-0 tetap bertahan bagi kedua tim.

Masuk ke babak kedua, Madrid terus mencoba menggempur pertahanan Atalanta untuk menciptakan gol.

Akan tetapi, pemain Madrid masih tetap kesulitan menjebol gawang Atalanta meski memiliki keunggulan jumlah pemain.

Baca Juga: DATA TERBARU Kasus Covid-19 di Indonesia, Total Kasus Aktif 158.162 Pasien

Pada menit ke-72, Madrid memperoleh peluang usai mendapatkan tendangan bebas lewat aksi Marco Asensio, namun sepakan Asensio masih melebar jauh dari gawang yang dijaga Golini.

Empat menit jelang laga usai, Madrid baru bisa memecah kebuntuan mereka usai pemain belakang Madrid Mendy menciptakan gol melalui tendangan melengkung dari luar kotak penalti pada menit ke-86.

Usai Mendy menciptakan gol bagi Madrid, tidak ada lagi gol yang tercipta.

Skor 1-0 tetap bertahan untuk keunggulan Madrid atas Atalanta dalam laga ini.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x