Mantan Napi Terorisme Nyamar Jadi Polisi untuk Culik Anak-anak, Waspada Ini Modusnya!

- 12 Mei 2022, 22:45 WIB
Polres Bogor tengah melakukan pendalam terkait kasus penculikan sepuluh anak
Polres Bogor tengah melakukan pendalam terkait kasus penculikan sepuluh anak /ANTARA

INDRAMAYUHITS - Polisi Resor Bogor Jawa Barat membongkar modus penculikan anak oleh mantan narapidana terorisme ARA (27).

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin menerangkan bahwa modus yang dilakukan ARA saat melakukan aksinya yaitu berpura-pura menjadi polisi dan mengaku sebagai Satgas Covid-19.

Tersangka menegur anak-anak calon mangsanya dengan alasan tidak memakai masker, kemudian para korban dibujuk untuk ikut dengan tersangka.

Baca Juga: WAH PARAH! Penculik Sepuluh Anak di Jabodetabek Ternyata Mantan Napi Terorisme

"Awal memang dari laporan yang kami terima itu di Kemang, ada satu orang yang dibawa dari 5 orang yang diambil oleh tersangka itu empat orang dikembalikan kemudian satu orang dibawa," kata Iman.

ARA melakukan aksi penculikan di sejumlah wilayah seperti Kabupaten Bogor, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, Jakarta Pusat dan Tangerang Selatan (wilayah Jabotabek).

"Kami akan bekerja sama dengan Densus 88 untuk melakukan pendalaman dan pengembangan kasus penculikan ini," kata Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin saat konferensi pers di kantornya, Cibinong, Bogor, seperti dikutip dari ANTARA,Kamis.

Polres Bogor kini melakukan pendalaman terhadap tersangka ARA, karena mengaku sudah tiga kali menjalani hukuman pidana yang dua di antaranya tindak pidana terorisme.

Baca Juga: Malaysia Terapkan Aturan Baru Bagi Wisatawan, Khusus yang Punya Bekal Cukup Saja Gak Punya Suruh Balik Lagi

Tersangka yang merupakan warga Kota Depok itu juga pernah menjalani pelatihan teroris di Poso, Sulawesi Tengah, selama tujuh bulan.

Halaman:

Editor: Ahmad Asari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x