Alhamdulillah, Kerajaan Arab Saudi Beri Kuota 1 Juta Jamaah Haji untuk Semua Negara, Indonesia Dapat Berapa?

- 9 April 2022, 12:50 WIB
ILUSTRASI jumlah kuota haji dipastikan tak sama dengan sebelum pandemi, Indonesia dapat jatah berapa?
ILUSTRASI jumlah kuota haji dipastikan tak sama dengan sebelum pandemi, Indonesia dapat jatah berapa? /Pixabay/Adliwahid

INDRAMAYUHITS – Kabar gembira bagi para calon jamaah haji Indonesia, Hari ini 9 April 2022 Kerajaan Arab umumkan kepastian pemberangkatan jamaah dari luar negara.

Kerajaan Arab Saudi juga mengumumkan siap menerima total kuota jamaah haji sebanyak 1 juta orang.

Kabar baik tersebut disamapaikan Menteri Agama (Menag) Yaqut Cholil Qoumas. Menurutnya, Pemerintah Indonesia menyambut positif pengumuman terbaru dari otoritas Saudi itu.

Baca Juga: TERPERDAYA TAMPANG KAYA! Bermula Kenalan di MiChat, Gadis Bekasi Jadi Korban Pemerkosaan dan Perampokan

Gus Yaqut, sapaan akrabnya, juga mengaku bersyukur atas adanya kepastian keberangkatan jamaah haji Indonesia tahun ini.

Menurutnya, pengumuman tersebut diterbitkan melalui surat Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi yang disampaikan langsung ke Kemenag RI.

"Syukur alhamdulillah, jemaah haji Indonesia bisa berangkat tahun ini. Ini kabar yang sangat ditunggu jemaah haji di tanah air," ungkap Menag Yaqut dilansir Indramayu Hits dari laman kemenag.

Baca Juga: Ridwan Kamil Yakin Proyek Kereta Cepat Selesai dan Diuji Coba November 2022, Pamer di Ajang G20

Gus Yahya menegaskan, berapapun kuota yang diberikan, Indonesia siap dan antusias menyelenggarakan pelaksanaan ibadah haji.

“Kita akan optimalkan berapapun kuota nanti yang diberikan untuk Indonesia. Bahkan, kalau bisa kita akan upayakan agar Indonesia bisa mendapat tambahan, misalnya dari kuota negara lain yang tidak terserap," lanjut dia.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: kemenag.go.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x