UPDATE Covid-19 Indonesia Minggu 10 Oktober Pagi Ini, Kabar Baik Jumlah Orang Sembuh Kalahkan Pasien Baru!

- 10 Oktober 2021, 06:15 WIB
Inilah update kasus Covid-19 di Indonesia pagi ini Minggu 10 Oktober 2021, jumlah pasien aktif terus berkurang.
Inilah update kasus Covid-19 di Indonesia pagi ini Minggu 10 Oktober 2021, jumlah pasien aktif terus berkurang. /Pixabay.com/PIRO4D./

PR INDRAMAYU - Kasus Covid-19 di Indonesia masih bertambah terus setiap harinya, termasuk pagi ini Minggu 10 Oktober 2021.

Pada pagi ini, Minggu 10 Oktober 2021 ini dia update terbaru kasus Covid-19 Indonesia.

Berdasarkan data terbaru pada laman resmi Covid19.go.id penambahan kasus baru terus mengalami penurunan.

Baca Juga: Prediksi Venezuela vs Ekuador di Kualifikasi Piala Dunia 2022 pada 11 Oktober 2021: H2H dan Perkiraan Line Up

Dalam 24 jam terakhir ada penambahan pasien baru sebanyak 1.167 orang seperti dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari covid19.go.id.

Hal tersebut membuat jumlah kasus terkonfirmasi Covid-19 di Indonesia menjadi 4.227.038 orang.

Beruntungnya, jumlah pasien yang sembuh juga bertambah dari hari sebelumnya, 4.059.267 pasien dinyatakan telah negatif Covid-19.

Baca Juga: Lirik Lagu Toxic dari BoyWithUke, Sedang Viral di TikTok

Bertambah 1.507 orang berhasil sembuh dari Covid-19 jika dibanding hari sebelumnya.

Kabar kasus meninggal dunia juga berkurang lagi pada pagi ini Minggu 10 Oktober 2021.

Pasien yang meninggal dunia akibat Covid-19 mencapai 52 orang.

Baca Juga: 15 Link Twibbon Hari Mencuci Tangan Sedunia, Bakal Diperingati 15 Oktober 2021

Sehingga total pasien meninggal secara akumulatif hingga hari ini Rabu 1 September 2021 mencapai 142.612 kasus.

Jumlah pasien aktif kembali mengalami penurunan hingga 392 kasus aktif.

Berdasarkan data, pasien aktif Covid-19 sejumlah 25.159 pasien.

Baca Juga: My Name Dibintangi Han So Hee Akan Rilis di Netflix, 6 Series dan Film Korea yang Diumumkan di TUDUM

Jika dihitung dari total kasus Covid-19 di Indonesia berarti ada sekitar 0,6 persen.

Total suspek kasus virus corona di Indonesia sebanyak 292.253 orang.

Segera lakukan vaksinasi agar terhindari dari Covid-19.***

Editor: Asytari Fauziah


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x