Bantu Proses Evakuasi KRI Nanggala 402, Angkatan laut China Turunkan 3 Kapal Salvage

- 1 Mei 2021, 17:15 WIB
ilustrasi/ Angkatan Laut China akan bantu Indonesia dalam Evakuasi KRI Nanggala 402 dan menurunkan 3 kapal Salvage.*
ilustrasi/ Angkatan Laut China akan bantu Indonesia dalam Evakuasi KRI Nanggala 402 dan menurunkan 3 kapal Salvage.* /ANTARA

PR INDRAMAYU – Seperti yang diketahui sebelumnya, Kapal selam KRI Nanggala 402 mengalami musibah saat melaksanakan latihan penembakan torpedo SUT di utara Bali beberapa waktu lalu.

Akibat kejadian tersebut, 53 kru kapal selam KRI Nanggala 402 dinyatakan gugur.

Saat ini, pemerintah Indonesia tengah berupaya mengerahkan beberapa metode dan bantuan untuk mengevakuasi kapal selam KRI Nanggala 402 tersebut.

Baca Juga: Dihadapan Fadli Zon, Ketua KSPI Said Iqbal Sebut Omnibus Law Telah Menghancurkan Harapan

Dikutip dari PikiranRakyat-indramayu.com dari Antara, salah satu bantuan dari negara sahabat datang dari Angkatan Laut China (People Liberation Army Navy /PLA Navy).

Pihaknya akan membantu proses evakuasi kapal selam KRI Nanggala 402 yang dinyatakan tenggelam.

Terkait hal itu, Dinas Penerangan TNI Angkatan Laut (Dispenal) membenarkan bantuan yang datang dari Angkatan Laut China.

Dalam keterangan tersebut menyatakan bahwa, bantuan ini berawal dari tawaran Duta Besar China untuk Indonesia kepada Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto.

Baca Juga: Soal Larangan Mudik Lebaran, Doni Monardo Imbau Kendaraan yang tak Penuhi Syarat Harus Putar Balik

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x