Soal Bom Bunuh Diri di Gereja Katedral Makassar, Ma'ruf Amin: Tidak ada Agama Mentolerir Aksi Terorisme

- 30 Maret 2021, 19:30 WIB
Wapres RI, Ma'ruf Amin bicara soal bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar. Dia menyebut tak ada agama yang mentolerir aksi terorisme.
Wapres RI, Ma'ruf Amin bicara soal bom bunuh diri di Gereja Katedral Makassar. Dia menyebut tak ada agama yang mentolerir aksi terorisme. /Instagram/@kyai_marufamin.

“Terorisme itu tidak ada kaitannya dengan agama. Tidak ada agama yang memberikan toleransi untuk terjadinya aksi terorisme, kekerasan; apalagi sampai membunuh orang lain, bahkan membunuh dirinya sendiri,” ucap Wapres Ma’ruf Amin di Barito Utara, Selasa, 30 Maret 2021, sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Antara.

Hingga saat ini, pemerintah dikatakan oleh Wapres, terus berupaya untuk mengatasi radikalisme dan terorisme di Indonesia.

Salah satunya yakni dilakukan dengan cara memberi pemahaman, pendidikan, dan pembinaan kepada masyarakat.

Baca Juga: Tolak Gunakan Vaksin AstraZeneca, Kadinkes Gorontalo Utara: dengan Tegas Saya Menolak

Selain itu, upaya lainnya adalah dengan memperkuat deradikalisasi, diberikan kepada orang-orang yang terpapar paham radikalisme.

“Karena ternyata sel-sel (radikal) itu masih ada; kadang-kadang dia tidak muncul, tetapi suatu ketika dia tiba-tiba muncul," katanya.

"Maka pemerintah akan terus melakukan upaya-upaya untuk kontraradikal-terorisme ini,” kata dia menambahkan.

Pemerintah juga berupaya untuk melakukan pencegahan dalam meminimalisir terjadinya kejadian serupa.***

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah