Bicara Soal Etika Politik, Puan Maharani: Memengaruhi Tingkat Kepercayaan Masyarakat pada DPR

- 22 Maret 2021, 18:46 WIB
Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan etika politik bisa memengaruhi tingkat kepercayaan masyarakat terhadap DPR.
Ketua DPR RI Puan Maharani menyatakan etika politik bisa memengaruhi tingkat kepercayaan masyarakat terhadap DPR. /Dok. Dpr.go.id

Mematuhi kode etik anggota DPR RI adalah cara yang bisa dilakukan untuk mendapatkan kepercayaan publik tersebut.

Puan Maharani mendorong agar seluruh anggota DPR RI bisa mematuhi kode etik yang mengatur norma-norma selama bertugas tersebut.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 di Indonesia Sore Ini, Senin 22 Maret 2021, Pasien Baru dan Suspek Menurun

Selain oleh anggota DPR yang bersangkutan, pemahaman etika politik juga bisa ditingkatkan oleh partai politik yang menaunginya.

"Pemikiran dan perilaku dari para anggota dewan menjadi cerminan dari kaderisasi partai politik yang berjalan di Indonesia," ujar Puan Maharani.

Dalam acara tersebut, Pimpinan MKD DPR RI yakni Habib Aboe Bakar Alhabsyi menyatakan telah ada komitmen yang siap dijalankan pihaknya dalam menegakkan etika politik.

Baca Juga: 1.630 Calon Mahasiswa ITB SNMPTN 2021, Wakil Rektor ITB: Kami Selalu Kedepankan Kualitas

Hal tersebut merupakan salah satu tugas dari adanya MKD tersebut untuk memastikan agar kode etik bisa dipatuhi seluruh anggota DPR RI.

Seminar nasional itu dibagi atas 3 sesi. Sejumlah pembicara seperti Andi Mattalatta, Abdul Chair Ramadhan, Fahri Hamzah, Viva Yoga Mauladi, dan Komarudin Watubun menjadi pembicara di sesi pertama.

Sesi kedua diisi oleh Albertina Ho, Leonardy Harmainy Dt. Bandaro Baso, Adies Kadir, Johannes Haryatmoko, M. Maulana Bungaran, dan Hidayat Nur Wahid.***

Halaman:

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah