Siap Laksanakan Vaksinasi Covid-19, Indramayu Terima 9.200 Vaksin Sinovac

- 27 Januari 2021, 18:29 WIB
Ilustrasi vaksin covid-19 Sinovac
Ilustrasi vaksin covid-19 Sinovac /Pixabay/Torstensimon

PR INDRAMAYU - Kabupaten Indramayu menerima Vaksin Sinovac sebanyak 9.200 vial yang akan diberikan kepada 4.600 tenaga kesehatan pada tahap pertama.

Vaksin tersebut diterima langsung oleh Satgas Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Kabupaten Indramayu yakni Divisi Pencegahan Jajang Sudrajat.

Kemudian juru Bicara Satgas Covid-19, Deden Bonni Koswara, dan Kapolres Indramayu AKBP Hafidz Susilo Herlambang, TNI, dan Sat Pol PP.

Baca Juga: Hasil BWF World Tour Finals 2020 Hari Ini, Hendra-Ahsan Berhasil Taklukkan Wakil Rusia

Vaksin Covid-19 ini dikirim dari Bandung dan diterima pada Rabu 27 Januari 2021, kemudian tiba di Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Kabupaten Indramayu pukul 10.30 WIB.

Menurut Deden, usai tiba di Gudang Farmasi, selanjutnya vaksin akan disimpan dengan berbagai persyaratan yang telah ditentukan.

Sementara itu, pendistribusian vaksin ke puskesmas dan rumah sakit pada 28 hingga 30 Januari 2021.

Baca Juga: Kembali Hadir di Tahun Baru, ShopeePay Talk Bagikan Kiat Sukses Lewat Bisnis Franchise

“Hari kamis besok secara bertahap kita distribusikan vaksin ini ke berbagai puskesmas dan rumah sakit dengan pengawalan dari unsur keamanan,” ungkap Deden Bonni Koswara, seperti dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com melalui Diskominfo Indramayu, pada Rabu 27 Januari 2021.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Diskominfo Indramayu


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x