Bom Bunuh Diri Meledak di Polsek Asta Anyar Bandung, Ridwan Kamil Tinjau Lokasi: Situasi Aman Terkendali

7 Desember 2022, 11:33 WIB
Ridwan Kamil tinjau lokasi bom bunuh diri di Polsek Astana Anyar /Mapay Bandung/Tangkap Layar Instagram @ridwankamil

INDRAMAYUHITS -- Akai teror bom bunuh diri terjadi di halaman Polsek Astana Anyar Kota Bandung, pada Rabu 7 Desember 2022, pagi

Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil, saat ini telah meninjau lokasi kejadian. 

Ridwan Kamil mengatakan saat ini kondisi di tempat kejadian aman terkendali

Baca Juga: RAMALAN ! Zodiak Leo Besok 8 Desember 2022 : Penghasilan Meningkat Drastis !

"Saya saat ini berada di lokasi untuk mendapatkan informasi langsung dan melakukan koordinasi," tulis keterangan Ridwan Kamil dari akun instagram pribadinya

Ridwan Kamil menjelaskan jika ada satu korban jiwa yaitu si pelaku bom itu sendiri, sementara ada delapan polisi dan satu warga yang mengalami luka-luka

"Korban jiwa adalah si pelaku bom itu sendiri. Dan 1 korban jiwa di pihak Polisi. 8 polis dan 1 warga mengalami luka-luka," ungkapnya

Baca Juga: RAMALAN ! Zodiak Cancer Besok 8 Desember 2022 : Seperti Menggali Harta Karun Terpendam

Ia menghimbau untuk jangan menyebarkan foto atau video potongan tubuh korban pelaku

"JANGAN MENYEBARKAN FOTO atau/clip video potongan tubuh/ceceran korban pelaku. Karena kengerian visual itulah yang ingin disampaikan oleh teroris untuk menakuti dan meneror psikologis masyarakat," tulis Ridwan Kamil

Ridwan Kamil meminta agar warga tetap tenang dan selalu waspada

Baca Juga: RAMALAN ! Zodiak Taurus Besok 8 Desember 2022 : Investasi di Bidang Ini Bisa Bikin Kaya

"MASYARAKAT HARAP TENANG, situasi sudah aman terkendali. Namun tetap selalu waspada. Kepada Pengurus RT RW dimohon selalu waspada dengam memantau pergerakan dan dinamika masyarakat dan tamu-tamu di lingkungannya," tutupnya. ***

 

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Instagram @ridwankamil

Tags

Terkini

Terpopuler