Jadwal Vaksinasi Covid-19 di Jakarta Barat, 29 Agustus hingga 16 September 2021, Tersedia Vaksin AstraZeneca!

29 Agustus 2021, 12:45 WIB
Ilustrasi Vaksin. Simak jadwal vaksin Covid-19 di Jakarta untuk 29 Agustus hingga 16 September 2021 mendatang, cek lokasi dan syaratnya. /Pixabay/

PR INDRAMAYU – Kabar gembira untuk warga Kota Jakarta, karena Puri Indah Mall akan menyediakan mini sentra vaksin kembali.

Jadwal kegiatan vaksinasi Covid-19 tersebut akan dilaksanakan dari tanggal 29 Agustus hingga 16 September 2021.

Dalam artikel ini menyediakan informasi terkait jadwal vaksinasi Covid-19 di Jakarta Barat, dari tanggal 29 Agustus hingga 16 September 2021, yang menyediakan vaksin AstraZeneca.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Kabupaten Karawang Selasa 31 Agustus 2021, 1.000 Dosis Jenis Sinovac

Bagi warga Jakarta yang ingin berangkat kesana pastikan terlebih dahulu kamu telah mencari tahu informasi lainnya.

Seperti waktu pelaksanaannya, lokasi tepat kegiatan vaksinasinya, berapa banyak kuotanya, persyaratan apa saja, mekanisme pendaftaran dan hal lainnya yang kamu butuhkan.

Hal ini sebaiknya kamu lakukan agar memudahkanpara peserta ketika sebelum dan pada saat hari pelaksanaan vaksinasi Covid-19.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Kabupaten Karawang Selasa 31 Agustus 2021, 1.000 Dosis Jenis Sinovac

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @puriindahmall, berikut ini merupakan detail informasi lainnya jika kamu ingin mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 ini.

Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini akan dilaksanakan kembali hari ini 29 Agustus hingga 16 September 2021.

Untuk lokasi pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini berada di Puri Indah Mall tepatnya di Lobby Timur Lantai Dasar, dan ini berlaku untuk umum.

Baca Juga: Lirik Lagu Orkes Prediksi yang Dinyanyikan Jajaran Artis Ternama Tanah Air

Jenis vaksin yang akan digunakan adalah vaksin AstraZeneca untuk dosis pertama dan bisa juga untuk dosis kedua asalkan vaksin sesuai dengan yang sebelumnya.

Jam operasional kegiatan vaksinasi Covid-19 ini sudah dibuka dari pukul 10.00-16.00 WIB, akan tetapi sebaiknya kamu datang lebih awal.

Mengingat antusias warga yang berada di Kota Jakarta mendapatkan vaksin cukup tinggi, karena itulah kamu perlu bergegas mendaftarkan diri.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Kabupaten Bogor 30 dan 31 Agustus 2021, Tersedia Jenis Pfizer hingga Sinovac

Bagi kamu yang ingin mendaftarkan diri kamu cukup pergi ke lokasi kegiatan vaksinasi Covid-19 di Puri Indah Mall.

Berikut ini merupakan syarat dan ketentuan bagi yang ingin mengikuti kegiatan vaksinasi Covid-19 di sini.

1. Usia minimal 18 tahun ke atas

Baca Juga: Hari Ini dalam Sejarah 29 Agustus, Salah Satunya Portugal Mengakui Kemerdekaan Brazil

2. Membawa KTP (WNA tidak termasuk kriteria penerima vaksin)

3. Tidak dalam keadaan hamil dan/ atau sakit

Bagi warga Jakarta yang merasa masih belum mendapatkan informasi yang cukup jelas kamu dapat bertanya pada panitia di lokasi atau melalui Instagram resminya di @puriindahmall.

Baca Juga: Jadwal Acara NET TV Hari Ini Minggu 29 Agustus 2021, Masih Ada Hwarang hingga Welcome to Waikiki

Marilah kita sukseskan program vaksinasi Covid-19 di Jakarta, dengan harapan imun tubuh meningkat sehingga persebaran Covid-19 bisa menurun.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Tags

Terkini

Terpopuler