H-3 Penutupan CPNS 2021, Perhatikan Penyebab Ini Jika Anda Tidak Ingin Gagal Lolos Saat Seleksi!

23 Juli 2021, 20:46 WIB
Terdapat beberapa hal yang dapat menyebabkan tak lolos seleksi CPNS 2021, berikut lengkapnya. /Setkab.go.id

PR INDRAMAYU – Setelah melakukan perpanjangan tahap pendaftaran, seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021 resmi akan ditutup pada 26 Juli 2021 pukul 23.59 WIB.

Tentunya sebelum penutupan CPNS 2021, pastikan para pelamar perlu memperhatikan persyaratan dengan teliti agar tidak mengalami gagal saat tahap seleksi.

Pelamar juga harus mengetahui apa saja penyebab para peserta gagal pada tahap seleksi CPNS 2021.

Baca Juga: Jadon Sancho Diperkenalkan Man Utd, Solskjaer: Akan Jadi Bagian Integral Skuad Saya

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari berbagai sumber, berikut beberapa penyebab yang membuat peserta tidak lolos seleksi CPNS 2021.

1. Tidak Memperhatikan Data

Salah satu penyebab peserta gagal lolos pada tahap seleksi ialah tidak teliti dalam memperhatikan data-data yang akan dimasukkan ke dalam aplikasi.

Pastikan data nama, asal sekolah, alamat dan lain-lain harus sesuai dengan dokumen seperti KTP atau ijazah yang akan diunggah ke dalam aplikasi CPNS.

Baca Juga: Prediksi Qatar vs El Salvador di Piala Emas Concacaf 2021 Lengkap dengan Susunan Pemain hingga Skor Akhir

2. Tidak Mempersiapkan Surat Keterangan Akreditasi

Seperti diketahui, biasanya masing-masing instansi pemerintahan menetapkan standar akreditasi pada perguruan tinggi peserta CPNS.

Misalkan untuk perguruan tinggi swasta minimal akreditasi A dan untuk perguruan tinggi negeri minimal akreditasi B.

Maka dari itu, peserta yang melamar CPNS dengan kualifikasi pendidikan D3, S1, S2, atau S3 wajib melampirkan ijazah beserta surat akreditasi dari perguruan tinggi yang telah ditempuh.

Baca Juga: Pernikahan Rizky Billar dan Lesti Kejora Diundur, Rey Mbayang Tulis Pesan Haru

3. Terburu-buru Input Berkas Data

Masa pendaftaran CPNS 2021 diberi waktu dalam beberapa pekan agar para pelamar yang ingin mendaftar dapat lebih teliti saat mempersiapkan berkas datanya.

Namun, peserta diusahakan untuk tidak mendaftar saat mendekati hari penutupan.

Hal tersebut dikhawatirkan peserta akan terburu-buru sehingga tidak hati-hati saat melakukan input data ke dalam aplikasi.

Baca Juga: UPDATE Covid-19 Jawa Barat Hari Ini 23 Juli 2021, Jumlah Pasien Sembuh Mencapai 7.288 Orang

4. Gagal Ujian Seleksi Kompetensi Dasar (SKD)

Seperti diketahui SKD merupakan salah satu tahap seleksi awal yang terdiri dari 3 materi soal yaitu Tes Karakteristik Pribadi (TKP), Tes Intelegensi Umum (TIU) dan Tes Wawasan Kebangsaan (TWK).

Kunci agar berhasil lolos di tahap ujian SKD adalah peserta mampu mengatur waktu serta memahami trik pengerjaan soalnya dengan baik.

Karena memiliki waktu yang terbatas, peserta seleksi CPNS tentunya tidak diperbolehkan datang terlambat saat mengikuti SKD.

Baca Juga: UPDATE Covid-19 di Jawa Barat Sore Ini 23 Juli 2021, Total Ada 547.255 Kasus Virus Corona

5. Tidak Latihan

Tidak rajin melakukan latihan tes soal, bisa menjadi salah satu faktor gagal lolos sebagai CPNS.

Pada dasarnya, soal-soal yang akan diberikan saat pelaksanaan tes itu hampir sama dengan buku-buku soal latihan yang banyak tersedia di toko maupun internet.

Maka dari itu, mempersiapkan diri dari jauh hari untuk belajar mengerjakan soal tes CPNS, akan membuat peserta lebih tenang saat mengikuti SKD.

Baca Juga: Son Heung-min Telah Sepakat untuk Memperpanjang Kontrak dengan Tottenham Hotspur, Berikut Detailnya

6. Membiarkan Jawaban Kosong

Membiarkan jawaban kosong merupakan kesalahan yang fatal bagi peserta CPNS.

Meski tidak mengetahui jawabannya, pastikan jawaban dari soal-soal tes CPNS harus diisi penuh.

Hal ini dikarenakan di dalam CAT tidak akan ada pengurangan nilai jika salah menjawab.

Baca Juga: Daftar CPNS 2021? Berikut Ketentuan Foto yang Diunggah ke SSCASN, Jangan Sampai Salah!

Untuk TIU dan TWK jika menjawab benar, akan diberi nilai 5 dan salah 0.

Sedangkan untuk TKP nilainya berkisar dari 1-5. Itu berarti, meskipun peserta menjawab dengan asal masih bisa mendapatkan skor 1.

7. Kurang Update Informasi

Pastikan peserta selalu update terkait informasi CPNS 2021.

Baca Juga: Update Covid-19 di Indonesia Sore Hari Ini 23 Juli 2021, Terjadi Penambahan Kasus Aktif Sebanyak 8.571

Terlebih lagi, di masa pandemi Covid-19 ini yang membuat proses seleksi CPNS 2021 mengalami hambatan dan tidak sesuai rencana seperti tahun-tahun sebelumnya.

Maka dari itu, peserta wajib selalu mencari informasi terbaru seputar CPNS seperti jadwal, pengumuman tes dan sebagainya agar tidak terjadi kesalahan saat mengikuti seleksi.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Tags

Terkini

Terpopuler