Semarakkan Hari Anak Nasional 23 Juli 2021, Kemdikbud Gelar Kegiatan Webinar untuk Anak-Anak Indonesia

20 Juli 2021, 11:16 WIB
Ilustrasi Hari Anak Nasional. Hari Anak Nasional 23 Juli 2021, Kemdikbud menggelar webinar yang bisa diikuti anak-anak Indonesia bertema Anak Terlindungi, Indonesia maju. /Pixabay/geralt

PR INDRAMAYU – Masyarakat Indonesia sebentar lagi akan memperingati Hari Anak Nasional pada 23 Juli 2021.

Untuk menyemarakkan hal tersebut, Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi (Kemdikbud) akan menggelar Webinar tepat Hari Anak Nasional diperingati.

Kegiatan Hari Anak Nasional ini bisa diikuti oleh seluruh anak-anak bersama orang tua di seluruh Indonesia.

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari unggahan akun @kemdikbud.ri pada 19 Juli 2021, Webinar Hari Anak Nasional 2021 ini mengusung tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju".

Baca Juga: Tak Perlu Bingung Beri Balasan Ucapan Hari Raya Idul Adha 2021, Ikuti Contoh dari Sahabat Nabi Sesuai Al-Quran

Acara ini akan dilakukan secara virtual pada hari Jumat, 23 Juli 2021, pukul 13.00 –15.00 WIB.

Kemudian acara ini bisa diakses melalui YouTube, ZOOM, Suara Edukasi, Radio Edukasi dan Radio Itjen.

Pada kegiatan ini akan ada Panggung Anak Indonesia Merdeka, dan Bincang Pakar dan Pegiat PAUD.

Panggung Anak Indonesia Merdeka akan dibuka oleh Mendikbudristek Nadiem Makarim bersama Hendarman selaku Kepala Pusat Penguatan Karakter dan dipandu oleh Iren Shalsa Kirani.

Baca Juga: Daftar Makanan Redakan Hipertensi, Penting untuk Penderita yang Ingin Makan Daging Ketika Idul Adha

Selain itu akan ada penampilan-penampilan menarik yang akan dipersembahkan.

Seperti The Sasonos Family yang merupakan keluarga dari artis Dwi Sasono dan Widi Mulia.

Kemudian ada juga penampilan dari M. Raihan Faraby dan M. Nizar, siswa berkebutuhan khusus yang akan berpantomim.

Selain itu, akan ada juga pembacaaan buku anak dari Istri Nadiem Makarim yaitu Franka F. Makarim.

Baca Juga: 15 Kata Mutiara Hari Raya Idul Adha 2021: Berkurbanlah Sekecil Apapun, Semoga Pengorbananmu Dihargai

Juga ada beberapa tokoh lainnya yang akan menyemarakkan acara ini dari jejeran pegiat PAUD hingga Kak Seto selaku Ketua Umum Lembaga Perlindungan Anak Indonesia.

Acara ini diselenggarakan sebagai upaya menciptakan kreativitas dan prestasi anak-anak Indonesia.

Bagi orang tua serta anak-anak yang ingin mendaftar dapat daftar langsung pada tautan bit.ly/han-2021.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Instagram @kemdikbud.ri

Tags

Terkini

Terpopuler