UPDATE Covid-19 Jakarta Malam Ini Senin 12 Juli 2021, Angka Kesembuhan Semakin Tinggi di Angka 20.475 Orang

12 Juli 2021, 21:20 WIB
Ilustrasi Jakarta. Berikut update data terkini Covid-19 di DKI Jakarta malam ini Senin, 12 Juli 2021. /Pixabay

PR INDRAMAYU – Perkembangan kasus Covid-19 di Jakarta tentunya menjadi pusat perhatian karena masyarakat ibu kota dan Indonesia.

Berikut ini ada beberapa update terkait perkembangan data Covid-19 hari ini Senin, 12 Juli 2021.

Dalam artikel ini terdapat update Covid-19 di Jakarta hingga 12 Juli 2021, angka kesembuhan terus berada di angka 20.475 orang.

Baca Juga: Kumpulan Twibbon Idul Adha 2021, Tersedia 13 Link untuk Pasang Bingkai Foto

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @jsclab, berikut ini terdapat beberapa update terkait perkembangan kasus Covid-19 di Jakarta hingga 12 Juli 2021.

Untuk kasus aktif yaitu yang masih dirawat atau isolasi hingga 12 Juli 2021 alami penurunan sebanyak 5.923 kasus, jadi kasus aktif di DKI Jakarta kini sebanyak 82.687 kasus.

Kemudian untuk kasus kesembuhan di Provinsi DKI Jakarta masih tetap berada pada angka yang baik yaitu 20.475 total, sehingga akumulasi total sudah ada 584.912 orang yang sembuh.

Baca Juga: Kronologi Lengkap Ucapan Kontroversional dr. Lois yang Mengaku Tak Percaya Covid-19, Kini Berbuntut Panjang!

Untuk total kasus orang yang meninggal alami kenaikan dibandingkan hari sebelumnya, dimana hari ini sekitar 67 orang dinyatakan meninggal Covid-19.

Sehingga akumulasi yang meninggal hingga hari ini di Jakarta sudah mencapai 9.462 jiwa.

Sementara itu untuk kasus positif secara total diketahui alami kenaikan kembali dibandingkan sebelumnya yakni 14.619.

Baca Juga: Profil Florence Pugh, Pemeran Yelena Belova di Film Black Widow

Untuk presentasi kematian di Jakarta berkisar di angka 1,4 persen, sementara itu  kesembuhannya terus mendapatkan kabar baik hingga 86,4 persen.

Untuk pengetesan PCR hingga hari ini di Jakarta mampu hingga 33.095 orang dengan proporsi tes Jakarta 41 persen dengan jumlah tes nasional.

Lalu untuk jumlah spesimen yang di tes PCR hari ini di Jakarta mampu mencapai angka hingga 43.250 orang dengan proporsi 44 persen dengan jumlah tes nasional.

Baca Juga: Prediksi Hibernian vs Arsenal, Laga Uji Coba Pertama The Gunners Hadapi Musim Depan

Pengetesan untuk antigen di Jakarta sendiri hingga hari ini mencapai angka 3.773 orang, dengan proporsi 9 persen.

Jika diakumulasikan Jakarta sudah melakukan pengetesan antigen mencapai angka 596.576 dengan proporsi sebanyak 17 persen dari angka tes nasional.

Karena itulah kita senantiasa perlu untuk terus menjaga protokol kesehatan, karena hal ini adalah tanggung jawab kita semua, agar dapat menuntaskan pandemi ini.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Instagram @jsclab

Tags

Terkini

Terpopuler