Berpotensi Jadi Penyebab Penambahan Kasus, Ganjar Pranowo Minta Pulangkan Penunggu Pasien Covid-19 di Kudus

2 Juni 2021, 10:25 WIB
Ganjar Pranowo meminta untuk anggota keluarga pasien Covid-19 untuk tidak menemani agar tak tertular virus Corona. /Instagram @ganjar_pranowo/

PR INDRAMAYU – Berpotensi menjadi penyebab bertambahnya kasus positif Covid-19, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo mengambil langkah tegas.

Langkah tegas yang diambil Ganjar Pranowo yakni dengan meminta seluruh penunggu pasien Covid-19 untuk segera meninggalkan rumah sakit.

Hal tersebut terlihat saat Ganjar Pranowo mengunjungi salah satu fasilitas kesehatan yang dijadikan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19 di Jawa Tengah.

Baca Juga: Keluarga Besar SBY Mengenang Dua Tahun Kepergian Ani Yudhoyono, Istri AHY: Suka dan Duka Bersama

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari Twitter @ganjarpranowo yang diunggah pada 1 Juni 2021, dalam kunjungannya ke RSUD Loekmono Hadi Kudus, Ganjar melihat pihak rumah sakit tidak menerapkan Standar Operasional Prosedur (SOP) untuk menangani pasien Covid-19.

Salah satu pelanggaran yang telah dilakukan pihak rumah sakit yakni dengan mengizinkan pasien Covid-19 dibesuk oleh pihak keluarganya.

Bahkan tak hanya mengizinkan pasien Covid-19 dibesuk oleh keluarga, namun pihak keluarga pasien juga diperbolehkan masuk ke ruangan isolasi.

Baca Juga: Ulang Tahun yang ke-26 Hari Ini 2 Juni 2021, Inilah 5 Potret Masa Kecil Chelsea Islan

Padahal menurut Ganjar, seharusnya pasien Covid-19 hanya boleh dijaga oleh pihak tenaga kesehatan seperti perawat.

Ganjar bahkan tak hanya mengunjungi RSUD Kudus, ia juga kembali melakukan peninjauan penanganan pasien covid-19 di Asrama Kebidanan Kudus yang dijadikan sebagai tempat isolasi pasien Covid-19.

Dan lagi-lagi, Ganjar kembali melihat sejumlah pelanggaran yang dilakukan oleh pihak pelayanan kesehatan yang mengabaikan SOP penanganan pasien Covid-19.

Baca Juga: Sinopsis The Conjuring: The Devil Made Me Do It, Diproduseri James Wan Tayang di Bioskop Hari Ini!

Sejumlah aturan yang dilanggar di Asrama Kebidanan tidak jauh berbeda apa yang telah dilihatnya di RSUD Kudus.

Geram melihat kejadian tersebut, Ganjar mencoba berinteraksi dengan salah seorang penunggu pasien Covid-19 di Asrama Kebidanan.

Ganjar mencoba menanyakan beberapa hal kepada penunggu pasien Covid-19 tersebut.

Baca Juga: Tak Perlu Bergantung pada Orangtua, Inilah 7 Sumber Penghasilan untuk Usia 20-an

“Anda negatif apa positif Covid-19?,” ujar Ganjar sebagaimana dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari video yang diunggah akun Twitter @ganjarpranowo pada Senin, 1 Juni 2021.

Sang penunggu menjawab dengan santai jika dirinya belum pernah melakukan swab.

Ganjar pun kembali mencoba berinteraksi dengan salah seorang penunggu pasien lainnya.

Baca Juga: The Conjuring 3: The Devil Made Me Do It Tayang di Bioskop Hari Ini, Film yang Diangkat dari Kisah Nyata

Namun kali ini, Ganjar minta penunggu pasien Covid-19 untuk segera pulang karena khawatir berpotensi tertular oleh keluarganya yang sudah terinfeksi covid-19.

Melihat hal tersebut, Ganjar meminta agar seluruh pihak penyedia kesehatan agar selalu menaati SOP penanganan pasien covid-19.

Saya ingatkan sekali lagi, SOP seluruh faskes harus ditaati,” tulis Ganjar dalam akun Twitter-nya.

Baca Juga: BERITA POPULER Hari Ini Ustaz Adi Hidayat Ditantang Buktikan Transfer hingga Link Nonton Doom At Your Service

Selain itu, dirinya meminta agar kasus ini menjadi perhatian yang serius bagi seluruh rumah sakit yang ada di wilayahnya.

Tidak ada namanya pasien Covid kok ditungguin teman atau keluarganya. Ini agar jadi perhatian untuk seluruh rumah sakit di Jateng,” tulisnya.***

Editor: Ghassan Faikar Dedi

Sumber: Twitter @ganjarpranowo

Tags

Terkini

Terpopuler