Resep Nasi Goreng Petai dan Teri, Cocok untuk Sarapan Atau Makan Malam

27 Juni 2024, 12:13 WIB
Resep nasi goreng pete ikan asin yang menggugah selera, wangi dan enak. .Instagram @resepnasigorengspesial /

IndramayuHits.com - Berikut akan dibagikan resep membuat nasi goreng petai teri ala rumahan.

Nasi goreng merupakan kuliner khas Indonesia yang sudah sangat jadi primadona bagi pecinta makanan.

Rasanya yang khas dan baunya yang sedap membuat Nasi goreng sangat digemari oleh semua kalangan.

Lalu bagaimana jika Nasi goreng di campur dengan pete dan teri? Pastinya sangat enak dong. Yuk simak resep membuat nasi goreng pete dan teri dikutip dari laman Facebook Resep maknyus.

Baca Juga: Ide Jualan Kreatif: Resep Membuat Jajanan Kue Leker Teflon Terenak, Auto Laris Manis

Bahan-bahan

- 1 piring nasi putih dingin

- 2 butir telur, 1 utk orak arek, 1 utk didadar

- 7 butir baso daging

- 2 sendok makan kacang polong kalengan

- 2 papan pete kupas

- 1/2 buah bawang bombay

- Saus tiram dan kecap manis secukupnya

- Garam, merica, gula sedikit

- Minyak untuk menumis dan mendadar telur

Bumbu halus:

4 butir bawang merah

3 siung bawang putih

3 butir cabe merah

1 butir kemiri

 

Bahan taburan : teri segenggam dicuci bersih lalu digoreng.. Bawang goreng dan daun bawang dipotong secukupnya

Garnish : timun dan tomat

Baca Juga: Ramalan Zodiak Pisces untuk Jumat, 28 Juni 2024: Terbangun Anda dan Pasangan Sukses Wujudkan Impian

Cara:

1. Panaskan wajan tuang minyak dadar telur dan sisihkan, lalu tuang lagi minyak buat orak arek telur, sisihkan dipinggir wajan, lalu tumis bumbu halus hingga harum, masukkan bawang bombay tumis lagi, baru masukkan pete, baso daging, kacang polong, tumis merata lalu masukkan nasi

2. Aduk rata nasi dengan bumbu, lalu tambahkan kecap manis, saus tiram, bumbui dengan garam, merica dan gula sedikit

3. Angkat, letakan telur dadar di piring saji, tuang nasi gorengnya.***

Editor: Aris Maya

Tags

Terkini

Terpopuler