Lama Tak Diguyur, Indramayu Bakal Hujan Siang Ini, Berikut Prakiraan Cuaca Rabu 2 September 2020

- 2 September 2020, 06:31 WIB
Ilustrasi terjadi hujan ringan.
Ilustrasi terjadi hujan ringan. /Pixabay/

PR INDRAMAYU - Kabupaten Indramayu, Rabu 2 September 2020 akan dihiasi langit cerah, berawan hingga diguyur hujan ringan. 

Dikutip oleh PikiranRakyat-Indramayu.com dari situs resmi Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), berikut prakiraan cuaca untuk kecamatan-kecamatan yang ada di Indramayu. 

Tepat pukul 07.00 WIB, Indramayu akan disambut cuaca cerah hingga pukul 10.00 WIB. 

Baca Juga: Lewat Momen Simulasi Piala Thomas Uber 2020, Marcus Sebut Itu Sebagai Ajang Kekompakan Tim

Suhu mencapai angka 26-30 derajat celcius, kelembapan udara berkisar antara 55-75 persen

Untuk kecepatan angin berada di angka 10 km/jam yang berembus dari arah timur. 

Pukul 13.00 WIB, hujan dengan intensitas ringan diperkirakan mulai turun mengguyur kabupaten yang satu ini.

Baca Juga: Bintang Film Dewasa Tega Bunuh Pacarnya Sendiri, Jasad Korban Ditemukan Membusuk di Kuburan Dangkal

Suhu naik mencapai 34 derajat celcius dan kelembapan menurun di angka 50 persen.

Kecepatan angin meningkat menjadi 20 km/jam dengan angin yang berembus dari arah timur. 

Maju sore hari tepat pukul 16.00, Indramayu akan tetap diguyur hujan dengan intensitas hujan yang ringan.

Baca Juga: [UPDATE] Corona Indonesia Selasa, 1 September 2020: Total Kasus Terkonfirmasi Positif 177.571 Orang

Suhu menurun kembali di angka 30 derajat celcius, dengan kelembapan yang meningkat di angka 60 persen.

Kecepatan angin mengalami penurunan di angka 10 km/jam dengan arah angin yang berembus masih ke arah timur. 

Hujan masih mengguyur hingga memasuki malam hari atau pukul 19.00 WIB. Hujan baru mereda begitu pukul 22.00 WIB. 

Baca Juga: Rela Geletakkan Bayinya di Lantai, Seorang Ibu Terekam CCTV Selamatkan Wanita Lansia dalam Lift

Suhu di malam hari berkisar antara 25-26 derajat celcius. Kelembapan udara berkisar antara 75-80 persen. 

Kecepatan angin berada di angka 10 km/jam dengan angin yang berembus dari arah timur.***

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: BMKG


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah