Jadwal Vaksin Covid-19 di kota Bandung, 28 Agustus 2021, Tersedia Kuota hingga 30.000, Segera Mendaftar

- 27 Agustus 2021, 14:15 WIB
Ilustrasi. Berikut ini adalah jadwal vaksin Covid-19 di Kota Bandung untuk Sabtu, 28 Agustus 2021, tersedia hingga 30.000 kuota.
Ilustrasi. Berikut ini adalah jadwal vaksin Covid-19 di Kota Bandung untuk Sabtu, 28 Agustus 2021, tersedia hingga 30.000 kuota. /Pexels/Alena Shekhovtcova

PR INDRAMAYU – Kabar gembira untuk seluruh warga Kota Bandung, karena ada update terbaru terkait jadwal vaksin Covid-19.

Kegiatan vaksin Covid-19 akan dilaksanakan kembali pada Sabtu 28 Agustus 2021 yang diadakan oleh Institut Teknologi Nasional (Itenas) bersama Kodam III/Siliwangi.

Berikut ini merupakan jadwal vaksin Covid-19 di Kota Bandung, tersedia hingga 30.000 vaksinasi, karena itulah segera mendaftar karena kuota terbatas.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Kota Bekasi 28 dan 29 Agustus 2021, Digelar Secara Massal di 14 Lokasi

Bagi warga Kota Bandung yang ingin berangkat kesana pastikan telah mencari tahu informasi apa saja agar bisa mengikuti kegiatan vaksinasi di Itenas.

Seperti jenis vaksin apa yang digunakan, untuk dosis berapa, syarat dan ketentuannya, bagaimana cara mendaftarnya.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @itenas.official, berikut ini merupakan hal-hal detail lainnya yang sebaiknya perlu diketahui.

Baca Juga: Tayang Perdana Hari Ini, Simak Plot Cerita dari Series Korea D.P yang Diperankan Jung Hae In

Kegiatan vaksin Covid-19 oleh Itenas bersama Kodam III/Siliwangi ini akan dilaksanakan kembali pada Sabtu 28 Agustus 2021.

Bagi warga Kota Bandung yang ingin mengikutinya sebaiknya telah mendaftarkan diri terlebih dahulu secara online di link pendaftaraan yang dapat diakses DI SINI.

Untuk jenis vaksin yang akan digunakan adalah vaksin Sinovac yang ditujukan untuk mereka yang berusia 12 tahun ke atas, dewasa, hingga lansia.

Baca Juga: Hari Ini dalam Sejarah 27 Agustus: Dari Serangan Batavia hingga Adanya Perang Tersingkat di Dunia

Kegiatan vaksin Covid-19 ini berlokasi di Institut Teknologi Nasional Bandung (Itenas) di Jl. PH H. Mustapa No.23 Bandung.

Kegiatan vaksinasi ini bisa untuk dosis kedua, meskipun vaksinasi pertamanya tidak di Itenas, selama telah terhitung lebih dari 28 hari dari waktu vaksin pertama.

Bagi yang ingin mendaftar untuk dosis pertama, pelaksanaannya vaksinasi dosis kedua tidak akan dilakukan di Itenas.

Baca Juga: Prediksi Norwich City vs Leicester City di Liga Inggris Sabtu 28 Agustus 202, Dilengkapi Head to Head dan Line

Peserta juga diharapkan membawa beberapa persyaratan berikut ini seperti:

1. Print/Screenshot QR Code pendaftaraan

2. Fotocopy KTP

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta Malam Ini: Usai Elsa, Mama Sarah Akhirnya Mendekam di Penjara

3. Surat vaksinasi pertama (bagi peserta vaksinasi kedua)

4. Alat tulis pribadi

5. Formulir bantu yang sudah diisi bagian identitasnya

Baca Juga: Sosok Bayi Telanjang Bernama Spencer Elden yang Menjadi Model Foto di Album Nevermind Gugat Nirvana, Kenapa?

6. Bagi pelajar wajib membawa fotocopy KK

Jika ada informasi yang masih belum jelas terkait ubah jadwal atau kendala dalam proses login silahkan dapat menghubungi kontak Satgas Covid-19 Itenas di email: [email protected].

Kegiatan ini bersifat gratis jadi jangan ragu lagi untuk segera ikut divaksin agar imun tubuh meningkat sehingga dampak dari Covid-19 bisa menurun khususnya di Kota Bandung.***

Editor: Thytha Surya Swastika


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x