Jadwal Vaksin Covid-19 di Kota Depok 20 dan 21 September 2021, Terbuka untuk Umum

16 September 2021, 19:15 WIB
Ilustrasi vaksin Corona. Berikut ini merupakan jadwal vaksin Covid-19 di Kota Depok, 20-21 September 2021 dengan jenis Moderna dosis 1 dan 2 serta booster Nakes. /PEXELS/Maksim Goncharenok

PR INDRAMAYU – Tersedia layanan vaksin Covid-19 di Kota Depok, Jawa Barat untuk tanggal 20 dan 21 September 2021.

Layanan vaksin Covid-19 ini terbuka untuk masyarakat dan yang berdomisili di Kota Depok.

Berikut adalah informasi mengenai jadwal vaksin Covid-19 di Kota Depok per tanggal 20 dan 21 September 2021.

Baca Juga: Thailand Akan Buka Kembali Wisata Bangkok pada 15 Oktober Nanti

Pelaksanaan kegiatan vaksinasi akan berlangsung di Puskesmas Pasir Gunung Selatan Kota Depok.

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @pkm_pasirgunungselatan, jenis vaksin Covid-19 yang diberikan adalah vaksin Moderna.

Layanan vaksinasi Covid-19 ini untuk dosis 1, dosis 2, dann booster Tenaga Kesehatan (Nakes).

Baca Juga: Spoiler Ikatan Cinta Malam Ini:Pelaku Teror pada Aldebaran Ada Hubunganya dengan Ibu Kandung Andin?

Waktu pelaksanaan kegiatan vaksinasi berlangsung dua hari, yakni hari Senin dan Selasa tanggal 20 dan 21 September 2021 pukul 8.30 hingga 10.00 WIB.

Adapun berikut ini adalah syarat dan ketentuan mengikuti kegiatan vaksinasi yang perlu diketahui:

1. Memiliki KTP Depok atau berdomisili di Kota Depok;

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Kabupaten Jombang Jumat 17 September 2021, Terbuka untuk Umum

2. Masyarakat umum usia 18 tahun atau lebih, Ibu hamil dengan usia kandungan 13-33 minggu yang belum pernah mendapatkan vaksin Covid-19;

3. Booster Nakes atau tenaga penunjang (jarak minimal 3 bulan dari vaksin kedua);

4. Melakukan pendaftaran online melalui link https://linktr.ee/puskesmaspgs;

Baca Juga: Link Nonton Descendants of The Sun Episode 9 di NET TV: Yoo Si Jin dan Kang Mo Yeon Terjebak di Ladang Ranjau

5. Membawa fotokopi KTP yang sudah ditulis nomor HP aktif;

6. Membawa fotokopi BPJS (bagi yang memiliki);

7. Bagi Nakes atau penunjang membawa fotokopi STR/SIP/ Surat Keteragan kerja.

Baca Juga: Link Nonton The Great Shaman Ga Doo Shim Episode 9 Sub Indo, Segera Tayang Besok Malam di iQIYI

Bagi yang datang di atas pukul 10.00 WIB dianggap batal melakukan vaksinasi dan diganti oleh peserta lain.

Informasi lebih lanjut silahkan hubungi nomoe 021-29823798, atau kunjungi akun Instagram @pkm_pasirgunungselatan.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Tags

Terkini

Terpopuler