10 Kecamatan Tertinggi Covid-19 di Kota Bandung 24 Agustus 2021, Cibeunying Kaler Terbanyak

24 Agustus 2021, 08:31 WIB
Ilustrasi virus Corona. Simak 10 Kecamatan tertinggi Covid-19 di Kota Bandung Selasa, 24 Agustus 2021 pagi WIB, Cibeunying Kaler geser Coblong jadi yang terbanyak. /Unsplash/Fusion Medical Animation

PR INDRAMAYU – Kasus Covid-19 di Kota Bandung kembali menunjukkan adanya pertambahan, terlebih pada hari ini Selasa, 24 Agustus 2021.

Dalam data yang dirilis, per 23 Agustus 2021 malam WIB, akumulasi kasus Covid-19 di Kota Bandung menjadi sebanyak 41.032, bertambah 230 orang.

Bila dilihat dari persebarannya, terdapat 10 Kecamatan tertinggi Covid-19 di Kota Bandung hari ini, Selasa, 24 Agustus 2021.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 Kota Bogor 24 dan 25 Agustus 2021, Terbuka untuk Masyarakat Umum

Kali ini, Kecamatan Cibeunying Kaler menjadi penyumbang terbanyak Covid-19 di Kota Bandung, yakni sebanyak 149 orang.

Selanjutnya Kecamatan Coblong sebanyak 122 orang, Kecamatan Ujung Berung sebanyak 111 orang.

Dengan tingginya persebaran Covid-19 di ketiga Kecamatan tersebut, maka masyarakat mesti lebih waspada.

Baca Juga: Link Nonton What If Episode 3 Sub Indo, Jangan Lewatkan Aksi Loki Kuasai Bumi

Berikut 10 Kecamatan tertinggi Covid-19 Kota Bandung hari ini, Selasa, 24 Agustus 2021 pagi WIB:

1. Cibeunying Kaler: 149

2. Coblong: 122

3. Ujung Berung: 111

4. Kiaracondong: 110

5. Antapani: 103

6. Arcamanik: 98

7. Andir: 89

8. Sukajadi: 86

9. Cibiru: 86

10. Ranca Sari: 86

Baca Juga: Prediksi Shakhtar Donetsk vs As Monaco di Playoff Liga Champions UEFA, Dilengkapi Perkiraan Skor Akhir

Selanjutnya, kasus konfirmasi aktif Covid-19 di Kota Bandung per pagi ini 2.103 orang, bertambah sebanyak 226 orang.

Dilaporkan hingga hari ini, 37.552 orang dinyatakan sembuh dari infeksi virus Corona di Kota Bandung, bertambah 4 orang.

Sementara itu, tak ada pertambahan pada pasien Covid-19 yang meninggal dunia, sehingga akumulasi pasien yang meninggal dunia karena infeksi virus Corona sebanyak 1.377 orang.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: covid19.bandung.go.id

Tags

Terkini

Terpopuler