Ayo Vaksin! Politeknik Bandung Gelar Vaksinasi Covid-19 24 hingga 27 Agustus 2021, Pendaftaran di Laman Ini

20 Agustus 2021, 07:59 WIB
Simak ini jadwal vaksin Covid-19 yang digelar Polban untuk masyarakat Bandung, cek pendaftaran vaksinasi di sini. /PEXELS/Anna Tarazevich

PR INDRAMAYU – Saat ini, pandemi ini tetap masih terjadi di seluruh belahan dunia. Demi bisa menjaga diri sendiri dan juga orang lainnya salah satu yang bisa dilakukan adalah vaksin.

Politeknik Negeri Bandung membuka layanan vaksin Covid-19 yang bekerja sama dengan Kodam III Siliwangi dan Puskesmas Ciwaruga bersama sama membuka tempat vaksinasi untuk mereka yang belum mendapatkan vaksin dosis 1.

Acara vaksin Covid-19 ini sekaligus membewarakan kepada para masyarakat untuk melakukan vaksin. Selain itu sambil merayakan semarak kemerdekaan di bulan Agustus ini.

Baca Juga: Jadwal Vaksin Covid-19 di Kota Bekasi 20 hingga 23 Agustus 2021, Bisa Datang Langsung ke Lokasi

Untuk kelancaran pemerataan vaksin sehingga indonesia bisa memasuki herd imunity secepatnya. Politeknik Negeri Bandung menggelar vaksin Covid-19 dari tanggal 24 – 27 Agustus 2021.

Dengan cara melakukan pendaftaran lewat halaman web: vaksinasi.polban.ac.id untuk melakukan pendaftaran secara online, seperti dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Instagram @politekniknegeribandung.

Untuk tempat vaksinasi sendiri bertempat di Pendopo Tonny Soewandito Politeknik Negeri bandung.

Baca Juga: Prediksi Pertandingan Leeds United vs Everton di Liga Inggris, Penampilan The Toffees Sedang Berkembang

Acara vaksinasi ini diperuntukan untuk mahasiswa Polban, mahasiswa baru polban TA 2021/2022, pegawai polban, dan masyarakat umum usia lebih dari 12 tahun. Untuk segara persyaratannya dan jadwal pun bisa di akses secara online lewat web vaksinasi.polban.ac.id .

Untuk masyarakat Bandung sekitar Polban bisa melakukan pendaftaran dan juga cek persyarat lewat web di atas.

Demi tercapainya herd imunity dan agar indonesia bisa kembali sehat, dan semua bisa kembali normal.

Baca Juga: Sinopsis The Great Shaman Ga Doo Shim Episode 5, Nam Da Reum Yakin Siswa Terbawah Tidak Bunuh Diri

Sekitar 10.9 % dari total populasi indonesia sudah melakukan vaksinasi Covid-19.

Untuk bisa mencapai batas minimum herd imunity 80% populasi sudah harus mendapatkan 2 kali vaksin.

Demi mencukupi persyaratan ini mari kita bersama-sama perangi pandemi ini dengan mengajak saudara, teman, tetangga dan orang sekitar untuk di vaksin.

Baca Juga: Prediksi Inter Milan vs Genoa di Serie A, Mampukah Edin Dzeko Gantikan Peran Romelu Lukaku?

Kita bisa terhindar dari gejala yang lebih berbahaya yang di timbulkan oleh virus Covid-19 ini salah satunya dengan vaksin, juga kita peduli dengan sesama sehingga kita bisa kembali bangkit bersama sama.

Selain vaksin jangan lupa untuk melakukan protokol kesehatan dan juga melakukan social distancing.***

Editor: Asytari Fauziah

Tags

Terkini

Terpopuler