Peringatkan Amerika Serikat, Tiongkok Tembakkan Rudal 'Pembunuh Kapal Induk' ke Laut China Selatan

- 28 Agustus 2020, 08:25 WIB
Kapal Rudal Tiongkok/Xinhua/
Kapal Rudal Tiongkok/Xinhua/ /

PR INDRAMAYU - Tiongkok telah menembakkan dua rudal, termasuk satu yang dijuluki "pembunuh kapal induk" ke Laut China Selatan.

Sebagaimana diberitakan Al Jazeera yang mengutip sebuah laporan berita, serangan itu dilakukan dalam peringatan yang diarahkan ke Amerika Serikat saat ketegangan di jalur laut itu meningkat. 

The South China Morning Post melaporkan pada Kamis, 27 Agustus 2020, tembakan rudal itu berasal dari satu rudal balistik jarak menengah, DF-26B dari provinsi Qinghai. 

Baca Juga: Menteri Luar Negeri AS Mike Pompeo Bahas Konflik Libya dan Iran dengan UEA

Kemudian, satu lainnya merupakan rudal balistik jarak menengah, DF-21D dari provinsi Zhejiang. 

Serangan pada Rabu itu diketahui sebagai tanggapan atas aktivitas udara AS di "zona larangan terbang".

Menanggapi hal itu, sebelumnya, Mark Esper, kepala pertahanan AS mengatakan Tiongkok telah berulang kali gagal memenuhi janji untuk mematuhi hukum internasional. 

Baca Juga: Cek Fakta: Beredar Unggahan Korlap FPI Sebut Imam BesarnyaPunya Penangkal Virus Corona, Ini Faktanya

Tiongkok juga tampaknya menjadi negara yang paling 'melenturkan ototnya' di Asia Tenggara.

Halaman:

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: Al Jazeera


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah