9 Hal yang Boleh dan Tidak Boleh Setelah Divaksin Covid-19, Tetap Patuhi Protokol Kesehatan!

- 7 Juni 2021, 11:35 WIB
Beberapa hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan setelah terima vaksinasi Covid-19, kamu wajib tahu!
Beberapa hal yang boleh dan tidak boleh dilakukan setelah terima vaksinasi Covid-19, kamu wajib tahu! /Freepik/stories

PR INDRAMAYU - Pemerintah dalam menanggulangi dan mencegah kasus Covid-19 di Indonesia terus melakukan vaksinasi secara bertahap.

Sasaran pertama vaksin mulai dari pejabat pemerintah yang diawali oleh Presiden Jokowi yang menjadi orang pertama yang divaksin di Indonesia.

Setelah itu vaksin dilakukan pada tenaga medis dan secara bertahap pada warga negara Indonesia, upaya vaksinasi ini untuk mencegah kemudian menekan angka kasus Covid-19 di Indonesia.

Baca Juga: Pangeran Harry dan Meghan Markle Mengumumkan Kelahiran Anak Keduanya, Berikut Nama hingga Berat Bayinya

Untuk itu masyarakat dianjurkan untuk di vaksin dan tetap terus menjaga protokol kesehatan yang telah ditetapkan.

Dengan melakukan vaksinasi dan menjaga protokol kesehatan kita bisa menjaga diri kita serta keluarga dari ancaman virus Covid-19 agar semuanya bisa kembali menjadi normal.

Bagi kalian yang akan melakukan vaksinasi wajib mengetahui beberapa hal penting sebelum dan sesudah suntik vaksin.

Baca Juga: Jadwal Samsat Keliling Indramayu Hari Ini Sampai Jam 12 di Pintu Air Bugis, 7-12 Juni 2021

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com inilah beberapa hal yang diperbolehkan dan tidak diperbolehkan sebagai berikut:

1. Boleh dilakukan setelah vaksin Covid 19

- Minum paracetamol jika demam, menggigil atau pegal-pegal setelah vaksinasi

- Cukupi kebutuhan nutrisi sebelum dan sesudah vaksinasi

- Istirahat yang cukup setelah dan sebelum vaksinasi

- Tetap beraktifitas dan mematuhi protokol kesehatan 3M

Baca Juga: Lirik Lagu Modern Romance Dreaming 'Lonely' - Elephant Kind, Kolaborasi Museum MACAN dan RAD Supersonic

2. Tidak boleh dilakukan setelah vaksin Covid 19

- Mengabaikan nasihat petunjuk atau larangan dokter yang berkaitan dengan komorbid

- Mendatangi tempat pelayanan vaksinasi jika dalam kondisi tidak sehat

- Menekan, memijat atau menggosok lokasi bekas suntikan

Baca Juga: Spoiler Drama Korea Doom at Your Service Episode 9: Tak Dong Kyung Akhiri Hubungan dengan Myul Mang

- Menerima jenis vaksin yang berbeda dengan dosis pertama

- Mengabaikan protokol kesehatan 3M

Itulah beberapa hal yang diperbolehkan dan dilarang usai suntik vaksin Covid 19
Wajib diketahui bagi kalian yang akan ataupun sudah melakukan suntik vaksin.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Indonesia Baik


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah