Suka Ngemil Makanan Manis? Berikut Resep Brownies Ala Najla Farid Bisyir yang Bisa Dicoba

- 23 Desember 2020, 06:16 WIB
Ilustrasi kue brownies.
Ilustrasi kue brownies. /PIXABAY/leppäkerttu/
 
 
PR INDRAMAYU - Najla Farid Bisyir, merupakan seorang pebisnis kuliner sekaligus pemilik brand dessert box Bittersweet by Najla.
 
Najla memulai bisnis kue, berawal dari hobinya yang berkutat di dapur dan membuat kue untuk keluarganya, terutama sang buah hati yang menyukai makanan manis.
 
Meski awalnya sempat mengalami kesulitan dalam mengatur waktu antara bisnis, keluarga, dan mengurus anak.
 
 
Najla meyakini jika momen tersebut merupakan kesempatan dirinya untuk mengembangkan karyanya.
 
"Masih bersyukur bisa tetap berkarya dan bekerja selain menjadi seorang ibu. Memang awalnya cukup berat, palagi dalam kondisi pandemi," tutur Najla.
 
"Tetapi jika memang sudah berniat tentu harus mencari ada solusi untuk bisa menjalankan keduanya,” kata Najla.
 
 
Dirinya berbagi resep membuat brownies yang mudah untuk menikmati makanan manis yang tanpa repot memasak.
 
Dalam resep ini, adonan dapat diaduk secara manual dan tanpa menggunakan mixer.
 
Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com melalui Antara, Najla membagikan resepnya dalam konferensi pers daring Good Time Kitchen, Senin 21 Desember 2020.
 
Bahan-bahan:
 
2 butir telur
120 gram gula pasir
50 gram tepung cokelat
70 gram tepung terigu
Kukis Good Time
 
 
Cara:
 
Aduk telur dan gula selama 2 hingga tiga menit.
 
Panaskan oven, karena adonan kue harus masuk ketika oven sudah panas
Masukkan tepung ke dalam adonan, aduk rata.
 
Masukkan kukis Good Time sebanyak satu bungkus.
 
Anda bisa menambahkan kukis untuk topping.
 
 
Masukkan ke dalam oven atau kukus hingga matang.***

Editor: Evi Sapitri

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x