6 Masker Wajah untuk Awet Muda, Dapat Mengencangkan Kulit

23 Februari 2021, 12:50 WIB
Ilustrasi masker wajah. /Pexels/Shiny Diamond

PR INDRAMAYU – Mempunyai wajah cantik, bebas jerawat dan awet muda mungkin adalah impian semua wanita.

Tak jarang banyak wanita yang menghabiskan waktu dan uangnya hanya untuk perawatan kulit wajahnya di salon.

Tahukah anda? Ternyata anda bisa melakukan perawatan wajah sendiri untuk mendapatkan kulit wajah yang sehat dan awet muda dengan bahan yang alami di rumah.

Baca Juga: Pendaftaran SNMPTN akan Ditutup, Kemendikbud Minta Peserta KIP Kuliah Lakukan Sinkronisasi Data

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari Healthy.com ada beberapa tips merawat kulit wajah dengan masker buatan sendiri yang bisa anda coba di rumah, diantaranya sebagai berikut:

1. Masker Pisang

Pisang mengandung vitamin A untuk memudarkan flek dan noda hitam serta menghaluskan kulit kasar. Dilengkapi juga dengan vitamin B untuk mengurangi kulit kering.

Vitamin E yang terdapat pada pisang juga dapat mengurangi munculnya kerutan dan kalium yang terkandung didalamnya untuk melembabkan kulit.

Pisang sangat sempurna untuk dijadikan masker untuk merawat kulit wajah anda. Cara membuat:

Hancurkan pisang matang berukuran sedang menjadi pasta halus, lalu oleskan dengan lembut ke wajah dan leher anda. Biarkan selama 10 hingga 20 menit lalu bilas dengan air dingin.

Baca Juga: Ada 137 Kebakaran Hutan Indonesia di Januari 2021, Presiden Jokowi: Siap-siap Dicopot

2. Masker Susu

Cara lain untuk memberikan perawatan wajah spa yang mewah di rumah dengan menggunakan masker susu.

Campur seperempat cangkir susu bubuk dengan air secukupnya hingga membentuk pasta kental. Lapisi wajah anda dengan campuran tersebut.

Biarkan masker mengering sepenuhnya pada kulit wajah, lalu bilas dengan air hangat. Wajah anda akan terasa segar dan diremajakan.

Baca Juga: Ibu Amanda Manopo Buka Suara  Perihal Ancaman Dibunuh: Jangan Ada Lagi Tulisan-tulisan Ancaman

3. Masker Mayones

Tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk membeli krim mahal jika anda bisa memanjakan diri anda dengan masker buatan sendiri, salah satunya dengan mayones.

Oleskan mayones dengan lembut ke wajah anda dan biarkan selama 20 menit. Kemudian bersihkan dan bilas dengan air dingin .

Baca Juga: Berkolaborasi dengan Kemenparekraf, Pemprov Jawa Barat Bidik 500 Lapangan Kerja

4. Masker Yogurt

Untuk membersihkan kulit dan mengencangkan pori-pori, oleskan yogurt tawar dan diamkan selama sekitar 20 menit.

Atau bisa juga dengan mencampurkan 1 sendok teh yogurt tanpa rasa dengan ¼ irisan jeruk dan 1 sendok teh lidah buaya.

Biarkan campuran tersebut di wajah anda setidaknya selama 15 menit sebelum dibilas. Masker ini dapat membantu membuka sumbatan pori-pori anda.

Baca Juga: Alami Hal Yang Aneh dan Tak Biasa, Wanita Ini Hampir Bunuh Diri Karena Terus Dirundung

5. Masker Lemon

Lemon mengandung AHA dan BHA, dua jenis asam hidroksi yang mengangkat sel kulit mati dan membantu membersihkan komedo dan jerawat.

Campurkan air lemon dengan seperempat cangkir minyak zaitun atau minyal almond manis. Atau campurkan setengah air lemon dengan satu sendok makan madu. Oleskan ke wajah dan tunggu 15 menit dan bilas dengan air hangat.

Baca Juga: Sempat Viral, Kini Ummu Hani Hapus Unggahan Foto di Jalan Rusak untuk Kritik Pemerintah

6. Masker Telur

Masker telur dapat dijadikan sebagai salah satu masker yang bisa anda buat dirumah. Jika anda mempunyai kulit yang kering, gunakan kuning telur untuk melembabkan.

Jika kulit berminyak, gunakanlah putih telur dan dicampur sedikit lemon atau madu lalu oleskan ke wajah. Untuk kulit normal anda dapat menggunakan seluruh telur kemudian oleskan dan tunggu 30 menit, lalu bilas.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: The Healthy

Tags

Terkini

Terpopuler