BLACKPINK Berkontribusi Bangkitkan Lagi Pergerakan Bisnis YG Entertainment

- 21 April 2022, 19:55 WIB
BLACKPINK turut menyumbang pergerakan binis YG Entertainment.
BLACKPINK turut menyumbang pergerakan binis YG Entertainment. /Instagram Blackpink/@blackpinkofficial

INDRAMAYUHITS – Korea Investment & Securities mengatakan bahwa YG Entertainment telah mulai pulih.

Park Ha-kyung, seorang peneliti di Korea Investment & Securities, mengatakan faktor utama aktivitas YG Entertainment terus bergeliat.

“Seluruh jajaran agensi aktif tahun ini, di samping pertumbuhan grup pemula, ekspansi fans global dari grup yang ada juga menonjol,” ujar Park Ha-kyung.

Baca Juga: Pendaftaran Beasiswa Adik Kemendikbudristek Masih Dibuka, Khusus Anak TKI, Disabilitas dan Daerah Terpencil

Ia mengungkapkan, penjualan Rose BLACKPINK dan TREASURE masing-masing mencapai 620.000 dan 310.000 eksemplar, dari 950.000 eksemplar terjual pada kuartal pertama tahun lalu.

“TREASURE menyumbang 800.000 dari 950.000 pada kuartal pertama tahun ini,” ungkap dia.

Menurutnya, agensi telah merencanakan kegiatannya sepanjang tahun, misalnya, agenda iKON dan WINNER yang diharapkan pada kuartal kedua.

Baca Juga: BARU KALI INI Persebaya Surabaya Disinyalir Rekrut Pemain Persija, 2 Bek Kiri Diboyong Sekaligus

“Sementara kegiatan album dan tur BLACKPINK direncanakan untuk paruh kedua,” sambungnya.

Selain itu, BIGBANG tidak berkontribusi banyak pada penampilan YG, karena grup tersebut tidak merilis album.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: KBIZoom


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah