Makin Melejit, Sherina Munaf Terima Job Isi Suara Karakter 3D Film Besutan Studio Ghibli Jepang

25 Desember 2020, 10:17 WIB
SHERINA Munaf.* /Instagram Sinna Sherina/

PR INDRAMAYU - Untuk kamu yang lahir di tahun 90-an, nama Sherina Munaf tentu tidak asing lagi bukan?

Ya, artis cantik ini pernah bermain film drama musikal Petualangan Sherina yang akan segera digarap sekuelnya.

Tidak hanya pandai bermain peran, Sherina juga dikenal dengan suaranya yang bagus.

Baca Juga: Anies Baswedan Unggah Ucapan Hari Natal 2020, Netizen Fokus ke Pemilihan Kata dan Tata Bahasa

Beberapa lagu yang ia nyanyikan berhasil membuat namanya kukuh bertahan di industri entertaiment.

Meski dalam beberapa waktu terakhir, artis sekaligus penyanyi Indonesia ini tak muncul di layar kaca.

Namun diketahui bahwa saat ini justru kariernya melejit hingga dunia internasional.

Baca Juga: BREAKING NEWS: Gempa Bumi 5,2 SR Guncang Melonguane Sulut, Apakah Berpotensi Tsunami?

Melalui akun Instagramnya @sherinasinna, ia menyampaikan kabar bahagianya karena telah terpilih sebagai pengisi suara dari karakter 3D film berjudul 'Earwig and The Witch' besutan Studio Ghibli, Jepang.

Selain itu Sherina juga berkesempatan menyanyikan lagu-lagu soundtrack film tersebut karya Satoshi Takebe berjudul 'Don't Disturb Me' dan 'The World is In My Hands'.

"Senang sekali akhirnya bisa mengumumkan, aku akan menyanyikan lagu-lagu karya Satoshi Takebe yaitu 'Don't Disturb Me' & 'The World is In My Hands'," katanya pada Kamis, 24 Desember 2020.

Baca Juga: Hari Natal 2020, Begini Unggahan Selamat Pemda hingga Organisasi Mahasiswa Indramayu

"Juga mengisi suara karakter Ibunya Earwig di film terbaru Studio Ghibli, 'Earwig and The Witch' yang disutradarai Goro Miyazaki," kata Sherina sebagaimana diberitakan Pikiranrakyat-depok.com dengan judul 'Jarang Muncul di Layar Kaca, Sherina Munaf Ternyata Dapat Pekerjaan Dari Jepang'.

 

Tak hanya itu, pada film tersebut ia juga mengungkapkan terlibat dalam versi cast Jepang.

"Aku terlibat dalam versi cast Jepang, sementara untuk versi dub bahasa Inggris, karakter yang sama akan diperankan oleh Kacey Musgrave," ucap istri Baskara Mahendra tersebut.

Baca Juga: Ada Inovasi! Sandiaga Uno Ungkap 3 Jurus Percepat Pemulihan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif

Melalui Instagram Story-nya, Sherina juga membagikan poster film itu hingga artikel dirinya dari media Jepang.

Banyak penggemarnya yang mengaku bangga dengan prestasi Sherina tersebut.*** (Wulandari Noor/PR Depok)

Editor: Suci Nurzannah Efendi

Sumber: PR Depok

Tags

Terkini

Terpopuler