BRI Liga 1: RANS Nusantara vs PSIS Semarang, Preview, H2H dan Prediksi Skor, Mahesa Jenar Jajal Kekuatan Anyar

- 16 Januari 2023, 10:40 WIB
Preview, head to head dan prediksi skor pada laga RANS Nusantara vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 2022/2023
Preview, head to head dan prediksi skor pada laga RANS Nusantara vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 2022/2023 /Instagram @psisfcofficial

INDRAMAYUHITS -- Simak Preview, head to head dan prediksi skor pada laga RANS Nusantara FC vs PSIS Semarang di BRI Liga 1 2022/2023

Duel antara RANS Nusantara FC vs PSIS Semarang akan berlangsung pada Senin, 16 Januari 2023, Pukul 15.00 WIB

Baik RANS Nusantara FC maupun PSIS Semarang pada putaran kedua ini harus bangkit di BRI Liga 1 2022/2023

Preview pertandingan

Baca Juga: Akui Lini Belakang RANS Nusantara FC Keropos, Ini yang Akan Dilakukan Coach RD di Laga Kontra PSIS

RANS Nusantara FC sebagai tim promosi saat ini baru menang tiga kali di BRI Liga 1, mereka sudah imbang tujuh kali dan menderita kekalahan tujuh kali

Kondisi demikian yang membuat tim besutan Rahmad Darmawan tertatih diurutan ke 15 dengan koleksi 16 poin. 

Penderitaan itu ditambah dengan kondisi pertahanan yang buruk bagi RANS Nusantara, mereka menjadi tim yang paling banyak kemasukan dengan 35 gol. 

Posisi RANS Nusantara dalam tabel klasemen Liga 1, sangat dekat dengan lubang degradasi, hanya terpaut satu angka dari Persik dan Barito Putera di zona merah. 

Baca Juga: Jonathan Cantillana Hengkang, Sebagai Gantinya PSIS Datangkan Eks LA Galaxy untuk Tundukkan RANS Nusantara FC

RANS Nusantara menyambut PSIS Semarang dengan lima catatan pertandingan terakhir yang kurang mengesankan dan cenderung negatif. 

Dari lima pertandingan terakhir, RANS hanya menang satu kali saja. 

Membuat mereka harus berupaya untuk bangkit jika ingin tetap berada di Liga 1 musim selanjutnya. 

Sementara PSIS Semarang yang juga tak mengkilap di putaran pertama BRI Liga 1 mencoba bangkit

PSIS Semarang yang tampil hebat di Piala Pramusim ternyata melempem di putaran pertama BRI Liga 1

Baca Juga: Prediksi RANS Nusantara FC vs PSIS, Kesempatan Tuan Rumah Rebut 3 Poin karena Dua Pilar Utama Lawan Hengkang

Laskar Mahesa Jenar berada di posisi ke-12 dengan raihan 20 poin dari hasil enam kali menang, dua kali seri dan sembilan kali kalah. 

Hasil yang tidak sesuai ekspetasi bagi klub yang belanja banyak di jendela musim panas lalu dengan datangkan pemain terbaik Liga 1 2021/2022 Marukawa dan striker ganas Carlos Fortes

Sementara itu, PSIS Semarang mendepak dua asing mereka yang dianggap tidak sesuai ekspektasi, yaitu Alie Sesay dan Jonathan Cantillana

Sebagai gantinya dan untuk memperkuat kedalaman skuad, PSIS Semarang datangkan wajah baru di putaran kedua BRI Liga 1 ini. 

Diantaranya adalah, kiper muda Satryo Jadi, Luthfi Kamal (gelandang), Bayu Fiqri (wing bek) dan dua asing Jepang Meru Kimora (bek) juga Ryo Fuji (gelandang) 

Rekrutan anyar PSIS Semarang nampaknya akan segera di jajal dalam laga RANS Nusantara FC

Ini kesempatan bagi para pemain baru laskar Mahesa Jenar untuk unjuk gigi di laga debut. 

PSIS ingin memperbaiki posisi mereka di BRI Liga 1. 

Dengan melawan RANS Nusantara yang sama-sama dalam kondisi kutang baik, ini akan menjadi titik bangkit yang bagus bagi Mahesa Jenar. 

Baca Juga: CIE CIE ! Ramalan Shio Ular Untuk 16 Januari 2023: Sukses Soal Cinta, Mantap Soal Karir !

Head to head RANS Nusantara vs PSIS Semarang

Tercatat mereka hanya bertemu satu kali di BRI Liga 1 yaitu pada putaran pertama yang berakhir imbang 1-1.

  1. 23/7/22 · Liga 1: PSIS 1-1 RANS Nusantara

Lima pertandingan terakhir RANS Nusantara

  • 23/12/22 · Liga 1: Madura United 0-0 RANS 
  • 19/12/22 · Liga 1: RANS 0-0 Borneo FC
  • 16/12/22 · Liga 1: RANS 2-1 Bhayangkara 
  • 13/12/22 · Liga 1: Persita 4-1 RANS 
  • 9/12/22 · Liga 1: RANS 1-1 Persikabo 1973

Lima pertandingan terakhir PSIS Semarang

  • 9/1/23 · Liga 1: PSIS 0-1 Bhayangkara 
  • 22/12/22 · Liga 1: PSIS 0-3 Bali United
  • 19/12/22 · Liga 1: PSM Makassar 2-0 PSIS 
  • 16/12 · Liga 1: PSS Sleman 0-1 PSIS Semarang
  • 13/12 · Liga 1: PSIS Semarang 2-0 Persija

Prediksi skor

Dengan punya masing-masing amunisi baru, baik RANS Nusantara dan PSIS Semarang akan bertarung untuk menurunkan tiga poin

Pergulatan ketat berpotensi terjadi di laga ini, dengan para pemain yang punya ambisi di paruh kedua BRI Liga 1

Namun skor imbang nampaknya menjadi potensi berakhirnya laga. 

Dengan catatan pertandingan kedua tim yang kesulitan mencetak gol dalam lima pertandingan terakhir, skor kaca mata akan menjadi pemandangan di stadion nanti. 

Baca Juga: GEMBIRA ! Ramalan Shio Monyet Untuk 16 Januari 2023: Sahabat Sejati Memang Hebat !

Prediksi Indramayu Hits: RANS Nusantara 0-0 PSIS Semarang. ***

Editor: Aris Maya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah