Bos PSIS Beber Kondisi Carlos Fortes yang Berpeluang Dimainkan, Respons Panser Biru Dingin, Tak Mau Kena PHP

- 18 Agustus 2022, 07:30 WIB
Bos PSIS, Yoyok Sukawi membeberkan kondisi Carlos Fortes yang sebenarnya saat ini.
Bos PSIS, Yoyok Sukawi membeberkan kondisi Carlos Fortes yang sebenarnya saat ini. /Instagram @psisfcofficial

INDRAMAYUHITS – CEO PSIS, Yoyok Sukawi membeberkan kondisi Carlos Fortes yang sebenarnya saat ini.

Bos PSIS tersebut membawa kabar gembira untuk para supporter Panser Biru bahwa idola mereka yang ditunggu-tunggu penampilannya kondisinya makin bagus dan diharapkan bisa dimainkan di pekan kelima.

Pada pekan kelima, PSIS bakal bertemu Persik Kediri yang akan dilangsungkan Kamis sore ini 18 Agustus 2022.

Baca Juga: BORNEO FC WASPADA! Persebaya Makin Kuat dengan Bergabungnya Pemain Muda Ini, Siap Guncang Stadion Segiri

Kabar baik dari Yoyok Sukawi tersebut direspons dingin sebagian Panser Biru, mereka justru tidak percaya kalau Carlos Fortes sudah siap di laga melawan Persik Kediri.

Bukan apa-apa, Panser Biru khawatir kena PHP lagi seperti dalam laga sebelum-sebelumnya.

Dilansir Indramayu Hits dari laman resmi PSIS Semarang, Yoyok Sukawi mengatakan bahwa beberapa pemain yang cedera seperti Fredyan Wahyu, Eka Febri, dan Carlos Fortes kondisinya telah membaik jelang hadapi Persik.

Baca Juga: INFO TERBARU! Kementerian Sosial Buka Rekrutmen Pendamping PKH Minimal D3, yang Memenuhi Syarat Segera Daftar

“Dari laporan tim medis, beberapa pemain yang sebelumnya absen lawan Persib seperti Ucil (Fredyan Wahyu), Eka, dan Fortes, kondisinya terus membaik dari hari ke hari,” ungkap Yoyok Sukawi di Semarang.

Yoyok Sukawi juga memaparkan bahwa secara medis Eka dan Ferdyan Wahyu kondisinya semakin baik dan siap main di laga melawan Persik.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Instagram @psisneverdie


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x