Tuntut Robert Albert Out dari Persib, Viking Gelar Unjuk Rasa, Nick Kuipers Beri Respons Begini

- 10 Agustus 2022, 13:27 WIB
Ribuan Bobotoh telah tiba di kantor Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Rabu 10 Agustus 2022.
Ribuan Bobotoh telah tiba di kantor Persib, Jalan Sulanjana Kota Bandung, Rabu 10 Agustus 2022. /Muhammad Fauzi/ PRFM

Menanggapi hal itu bek tangguh Persib Bandung, Nick Kuipers angkat suara dan menjanjikan kebangkitan bagi Persib Bandung.

Baca Juga: PT LIB Penuhi Tuntutan Persebaya dan Bonek Soal Perubahan Jadwal Laga Kandang, Begini Isi Suratnya

Menurutnya, situasi sulit saat ini bisa menjadi modal untuk bangkit. Ia mengatakan, dalam situasi sulit seperti ini yang dibutuhkan adalah kebersamaan dan persatuan.

“Hanya dalam masa sulit kita dapat menemukan kekuatan dari kebersamaan. Kita harus melakukan ini bersama dan kami adalah satu,” ungkap Nick dikutip dari laman resmi Persib.

Nick berjanji akan membawa Persib Bandung untuk kembali ke jalur kemenangan. “Saya berjanji kami akan kembali ke jalur kemenangan,” lanjutnya.

Baca Juga: Pemain Persib di Bawah Tekanan, PSIS Bisa Jadi Sasaran Amukan Maung Bandung

Nick Kuipers melanjutkan, selain kekuatan dari dalam tim, pemain asal Belanda tersebut menegaskan perlu adanya energi eksternal.

Ia mengatakan, Bobotoh sebagai pemain ke-12 harus selalu ada memberi dukungan kepada tim untuk memberikan gairah positif bagi pemain Persib Bandung.

“Kami membutuhkan kalian untuk mewujudkan hal tersebut (kemenangan) di pertandingan selanjutnya, 31 pertandingan dan 93 poin untuk diperjuangkan,” ucapnya.

Baca Juga: PLEASE MOVE ON! Ramalan Kartu Tarot untuk Zodiak Gemini dan Cancer Rabu 10 Agustus 2022: Saatnya Kamu Bangkit

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah