Persija Dapat Sponsor Asing Tajir, Kabarnya Lebih Dulu Deal dengan Persib

- 28 Juni 2022, 17:29 WIB
Socios Ganti Pirelli Sebagai Sponsor Inter Milan
Socios Ganti Pirelli Sebagai Sponsor Inter Milan /Twitter @inter

“Kami berharap dapat meningkatkan pengalaman penggemar Persija dan para pendukungnya,” lanjutnya.

Sementara itu, Direktur Komersial Persija, Sumarna Suryana mengatakan, pihaknya sangat senang dengan kehadiran Sociosdotcom, karena dengan ini nantinya dapat meningkatkan hubungan dengan para suporter persija.

“Kami senang bisa bekerja sama dengan Socios.com. Kami sangat terbuka dengan berbagai inovasi yang dapat meningkatkan hubungan kami dengan para pendukung Persija,” kata dia.

Baca Juga: PSIS Semarang Bakal Meladeni Bhayangkara FC di Perempat Final Piala Presiden 2022

Sementara itu, Socios.com memproyeksikan untuk menjalankan 500 polling bagi seluruh pemegang Fan Token, dimana memungkinkan mereka untuk mempengaruhi keputusan klub yang diambil dari suara pendukung tentang berbagai hal.

Mulai dari desain jersey, pemilihan nomor punggung, dan lagu disaat klub merayakan kemenangan.

Dalam pernyataan di laman Persija, melalui Socios.com nantinya akan memberikan sebuah penghargaan dan keuntungan bagi seluruh penggemar Persija Jakarta.

Baca Juga: Info Lowongan Kerja PT Toyota AUTO2000 untuk Sejumlah Posisi Strategis, Dibuka hingga 23 Juli 2022

"Selain itu, Socios.com juga akan memberi penghargaan kepada lebih banyak penggemar. Sekitar 17.000 penggemar akan mendapatkan kesempatan menonton langsung pertandingan di periode 2022,” tulis Persija di laman resminya.

Pemegang Fan Token pun akan menerima hadiah yang unik, seperti aset digital, termasuk NFT, serta merchandise dan jersey pertandingan.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persija


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah