Ada Masalah di Chemistry, Persebaya Lakukan Treatment Khusus Pemain di Laut dan Gunung

- 27 Juni 2022, 16:27 WIB
Setelah evaluasi hasil Piala Presiden, Persebaya langsung membawa para pemain untuk menjalani pemusatan latihan.
Setelah evaluasi hasil Piala Presiden, Persebaya langsung membawa para pemain untuk menjalani pemusatan latihan. /Persebaya.id

INDRAMAYUHITS – Hasil evaluasi, pemain Persebaya masih ada masalah pada chemistry antar pemain, Coach Aji Santoso pun langsung lakukan treatment khusus.

Persebaya Surabaya terus mematangkan kekompakan tim jelang Liga 1 musim 2022/2023.

Setelah evaluasi hasil Piala Presiden, Persebaya langsung membawa para pemain untuk menjalani pemusatan latihan.

Tempat yang dipilih Persebaya untuk melakukan training centre pemain adalah Yogyakarta.

Baca Juga: 1 Pemain Asing Persija Segera Tiba, Kabarnya Hanno Behrens atau Brandon Borello, Siapa Pilihan Thomas Doll?

Tampak ada yang berbeda dari cara Persebaya memilih tempat berlatih. Terpantau dari kanal YouTube Persebaya, skuad Bajol Ijo jalani latihan di pantai.

Para pemain Persebaya nampak santai jalani latihan di pantai. Ternyata pantai yang dipilih karena ada tujuan tersendiri.

Pelatih Persebaya Surabaya Aji Santoso mengaku memilih berlatih di pantai ini bertujuan selain untuk rekreasi, fokus utamanya adalah membentuk chemistry dan kekompakan.

Baca Juga: Bawa Kesuksesan Slavia Praha ke Persija, Ondrej Kudela Ingin Segera Rasakan Atmosfer DukunganThe Jakmania

“Inilah yang saya inginkan. Pemain sudah menemukan chemistry. Latihan di pantai ini salah satu cara untuk meningkatkan kekompakan mereka, intinya sampai 5 Juli nanti, ada tiga agenda latihan di pantai,” ungkap Aji Santoso.

Aji santoso mengungkapkan bahwa latihan ini harus maksimal, karena Persebaya sudah jauh datang ke Jogja.

“Lakukan dengan baik, kita jauh-jauh dari Surabaya ke Jogja, kita harus maksimal, eman-eman kalau gak berguna," sambungnya.

Baca Juga: Kecelakaan Beruntun di Km 92 Tol Cipularang, Libatkan 17 Kendaraan

"Gak usah mengeluh, lakukan saja,” lanjutnya. Latihan berlangsung sangat santai, terlihat pemain pun sangat enjoy, menikmati.

Mungkin ini merupakan cara Aji Santoso melakukan pendekatan emosional tim. Nantinya Coach Aji akan mencoba latihan lokasi di bukit untuk tempa fisik dan mental.

Persebaya Surabaya hadapi musim baru dengan banyak wajah-wajah baru. Ada sejumlah nama-nama pemain debutan yang mayoritas baru bergabung dengan Persebaya, termasuk pemain-pemain asingnya.

Baca Juga: Karomah Para Wali, Habib Umar bin Hafidz yakin Indonesia Akan Dijaga dan Dirahmati Allah Seperti Hadramaut

Tentu penting membuat chemistry dan kekompakan sebuah tim untuk menerapkan strategi di lapangan nantinya.

Dan kekompakan nampak menjadi salah satu PR bagi tim Persebaya yang harus di evaluasi demi membentuk sebuah tim yang padu.

Seperti diketahui, Persebaya dianggap tidak maksimal kala jalani laga pramusim di Piala Presiden 2022.

Baca Juga: Persis Solo Harus Waspadai Pemain yang Satu Ini, Diandalkan Persita untuk Rebut Kemenangan di Laga Penentuan

Gagal lolos dan berada di posisi paling buncit plus tidak pernah menang dalam tiga laga yang di jalani, membuat tim Persebaya gerak cepat membangun sebuah tim untuk tampil lebih baik di kompetisi inti.

Para suporter Persebaya yang turut melihat melalu kanal YouTube itu memberikan respon positif kala melihat pemain Persebaya enjoy dan menikmati sesi latihan.

Alhamdulillah.. Melok seneng ndelok arek-arek guyan guyon.... Optimis sukses!!" Tulis akun yang bernama Eko Agust.

Baca Juga: Sho Yamamoto dan Silvio Junior Dikritik Bonek, Aji Santoso Bela Legiun Asingnya

"Wajah wajah ceria untuk gapai kesuksesan tim kebanggaan Persebaya... WANI!!" tulis Akas2000.

"Sering usili pemain asingnya juga rek, ben ndang cepat akrab," kata Yulianto. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: YouTube Persebaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah