Satu per Satu PSIS Lepas Pemain Jelang Piala Presiden, Formasi Tim Belum Final?

- 10 Juni 2022, 05:30 WIB
Jandia Eka dan Komarodin resmi putus kontrak dengan PSIS Semarang
Jandia Eka dan Komarodin resmi putus kontrak dengan PSIS Semarang /Instagram/@psisfcofficial

Hasilnya cukup memuaskan, PSIS memenangi laga dengan skor 2-1 dan semua golnya diborong pemain rekrutan baru yang didatangkan dari sang lawan, Carlos Fortes.

Baca Juga: Barcelona Mulai Melunak, Siap Lepas Frenkie De Jong ke Manchester United dengan Satu Syarat

Sepertinya, hasil pertandingan tersebut menjadi evaluasi bagi PSIS untuk menyempurnakan skuad, sehingga sejumlah pemain tak diperpanjang kontraknya.

Komarodin yang resmi diumumkan pihak manajemen Kamis 9 Juni 2022, adalah pemain terakhir yang dilepas PSIS.

Baik PSIS maupun Komarodin telah bersepakat mengakhiri kerja sama yang telah berlangsung selama empat tahun.

Baca Juga: BREAKING NEWS: KBRI Umumkan Eril Sudah Ditemukan, Keluarga Sudah Lakukan Tes DNA

Hal itu disampaikan Chief Executive Officer (CEO) PSIS, Yoyok Sukawi seperti dilansir Indramayu Hits dari laman PSIS.

Atas nama manajemen PSIS, Yoyok Sukawi mengucapkan terima kasih atas dedikasi dari pemain asal Kendal ini selama empat tahun membela Laskar Mahesa Jenar.

“Hari ini PSIS dan Komar resmi sepakat untuk mengakhiri kerja sama. Mewakili seluruh elemen tim, terima kasih kepada Komar atas dedikasi dan pengabdiannya selama ini. Semoga ke depan selalu diberi kesehatan dan kesuksesan dimana pun Komar berkarir,” papar Yoyok Sukawi.

Baca Juga: Belum Puas, Persija Tengah Incar Satu Pemain Asing Lagi, Yuto Ono atau Tom Rogic yang Dipinang?

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: PSIS


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah