SO SWEET! Karena Pengalaman Rivalitas Masa Lalu, Dua Bek Persib Ini Langsung Dekat di Latihan Perdana

- 19 Mei 2022, 06:30 WIB
Bek kanan taktis Persib Bandung Henhen Herdiana langung dekat dengan bek baru David Rumakiek.
Bek kanan taktis Persib Bandung Henhen Herdiana langung dekat dengan bek baru David Rumakiek. /Potensi Badung /IG Persib

“Saya senang beliau masih ingat saya. Semua orang di sini sangat baik kepada saya," ujar David Rumakiek dengan wajah berseri.

Baca Juga: BERSIAP! BUMN Akan Buka Kesempatan Magang Bagi 2.300 Milenial

Sebenarnya tak hanya David Rumakiek, seperti menjadi karakter pemain, semua rekrutan baru selalu disambut hangat keluarga besar PERSIB.

Hal itu meninggalkan kesan tersendiri bagi bek kiri David Rumakiek. Dan di antara yang menyambutnya dengan tangan terbuka adalah bek kanan Persib, Henhen Herdiana.

Pada sebuah pertemuan di Graha Persib, beberapa hari lalu, keduanya terlibat dalam obrolan mengasyikkan.

Baca Juga: Jang Wonyoung IVE Banyak Disukai Penggemar Luar Korea, Terutama karena Kecantikannya

David Rumakiek menjadi salah satu rekrutan Persib yang tampil gemilang di Liga 1 musim lalu bersama Persipura.

Di Persipura musim 2021/2022, ia menjadi salah satu pemain penting Persipura dengan catatan 18 kali penampilan dan 16 di antaranya sebagai starter. 

David Rumakiek bertekad untuk bisa meraih sukses bersama Pangeran Biru di Liga 1 musim tahun 2022/2023.

Baca Juga: Perolehan Medali SEA Games; Indonesia Masih di Lima Besar, Punya Peluang Geser Singapura dan Filipina

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persib


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah