Covid-19 Serang Liga 1, Menpora Ingatkan PSSI Soal Komitmen Prokes

- 30 Januari 2022, 18:03 WIB
Menpora Zainudin Amali ingatkan PSSI terkait prokes di Liga 1
Menpora Zainudin Amali ingatkan PSSI terkait prokes di Liga 1 /ANTARA

INDRAMAYUHITS - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) Zainudin Amali mempertanyakan komitmen PSSI dan klub peserta Liga 1 terkait protokol kesehatan, mengingat banyak pemain di Liga 1 yang terpapar Covid-19.

“Saya sudah berkoordinasi dengan PSSI, menanyakan tentang terpaparnya beberapa pemain Liga 1. Saya sudah minta supaya PSSI mengingatkan kembali kepada klub-klub peserta Liga 1 untuk memperketat prokes sesuai komitmen mereka, seperti yang sudah disepakati sebelum bergulirnya Liga 1," kata Zainudin dalam laman resmi Kemenpora yang dikutip dari ANTARA, pada Minggu.

"Saya ingin mengingatkan kembali apabila komitmen awal yang sudah disepakati tidak diperhatikan, maka akan mengganggu kelancaran jalannya kompetisi, ini akan merugikan semua pihak termasuk klub itu sendiri beserta para pemainnya," tambah dia.

Baca Juga: Ternyata Aktris Tercantik Lee Na Young, Pernah Berkencan dengan 3 Aktor Tertampan Korea, Siapa Gerangan?

perlu diketahui saat ini ada empat tim Liga 1 yang pemainnya terkonfirmasi Covid-19. Keempat tim tersebut adalah Persib Bandung, Persebaya Surabaya, PSM Makassar dan Persija Jakarta.

Persib Bandung pada Sabtu malam kemarin mengonfirmasi sembilan pemainnya yang terpapar Covid-19 berdasarkan hasil pemeriksaan tes usap PCR yang dilakukan secara berkala oleh tim.

Namun, tim Maung Bandung itu tidak mengungkap nama-nama pemain yang terpapar.

Baca Juga: V BTS Beri Kejutan Persahabatan untuk Choi Woo Shik di Lokasi Syuting 'Our Beloved Summer'

Sementara itu, Persebaya Surabaya melaporkan ada tiga pemain yang menunjukkan hasil tes positif Covid-19. Tim besutan Aji Santoso itu juga belum memberikan rincian tiga pemain yang dimaksud.

Dari Persija Jakarta, ada Riko Simanjutak yang dinyatakan positif virus corona dan harus menjalani karantina selama lima hari.

Halaman:

Editor: Ahmad Asari

Sumber: ANTARA


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah