Kolektivitas Persikabo Bikin Pelatih Persib Gusar, Progres David da Silva-Bruno Cantanhede Jadi Kabar Baik

- 27 Januari 2022, 14:52 WIB
Lawan Persikabo, Pelatih Persib waspadai kolektivitas pemain lawan dan berharap duet Brasil David da Silva dan Bruno Cantanhede makin gacor.
Lawan Persikabo, Pelatih Persib waspadai kolektivitas pemain lawan dan berharap duet Brasil David da Silva dan Bruno Cantanhede makin gacor. /Media Official Persib/

Pelatih Persib, Robert Alberts mengaku telah mengantisipasi permainan Persikabo 1973 dalm laga yang akan dihelat 29 Januari 2022 di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali.

Cocah Robert mengakui Persikabo memiliki keunggulan dalam kolektivitas permainan, selain keberadaan pemain-pemain berkualitas seperti Ciro Alves yang sejauh ini telah mengoleksi 13 gol untuk Persikabo 1973.

Baca Juga: Lowongan Kerja 2022 BUMN PT PNM Mekar untuk Staf Adm Wilayah Kerja Cirebon, Indramayu, Subang hingga Februari

Dalam pandangan pelatih asal Belanda itu, Ciro Alves merupakan pemain yang menonjol di sepakbola Indonesia saat ini. Ia punya reputasi yang baik.

"Tapi kami tahu bagaimana cara mengatasinya," tandas Robert Albert seperti dilansir Indramayu Hits dari laman resmi Persib Bandung, 27 Januari 2022.

Dikatakan, Ciro Alves bukanlah satu-satunya striker berbahaya pada pertandingan nanti. Pangeran Biru juga punya striker yang tajam dan siap menunjukkan kualitasnya pada pertandingan nanti.

Baca Juga: Skuad Penuh Bintang Jadi Motivasi Persib Juara BRI Liga 1 2021-2022

Bahkan yang lebih menggembirakan, Coach Robert melihat progres yang bagus dari David da Silva dan Bruno Cantanhede saat latihan panjang pasca laga versus Borneo FC di pekan 20.

"David juga sudah pernah melakukannya (tampil menonjol) dan ia berusaha keras di dalam latihan untuk bisa tampil lebih baik setiap harinya. Begitu juga Bruno yang punya kualitas menuntaskan peluang," katanya.

Dari peningkatan itu, Robert makin yakin bisa menundukkan permainan anak-anak asuh Liestiadi di pertandingan nanti. ***

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persib.co.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x