Garuda Tekuk Harimau Malaya, Malaysia Harus Akui Kebolehan Skuad Garuda

- 19 Desember 2021, 21:57 WIB
Indonesia bantai Malaysia 4-1
Indonesia bantai Malaysia 4-1 /Ahmad asari/YouTube MF Sport

INDRAMAYUHITS - Indonesia berhasil menumbangkan Malaysia dengan skor akhir 4-1 pada laga pamungkas Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Nasional Singapura, Minggu malam.

Sejak menit pertama kedua tim saling serang, pada pertandingan kali ini skuad Garuda tampil impresif. Namun pada menit ke-13 tim nasional Indonesia terlebih dahulu kebobolan.

Berkat K Raj Malaysia unggul 1-0 atas Indonesia, tertinggal tipis. Witan Sulaiman dan kawan-kawan terus mencari celah.

Baca Juga: Babak Pertama: Indonesia Unggul 2-1 Atas Malaysia

Akhirnya pada menit 36 Irfan Jaya memecah kebuntuan Indonesia. Skuad Garuda menyamakan kedudukan.

Selang berapa menit, Irfan Jaya menambah pundi-pundi gol bagi skuad Garuda. Hingga peluit babak pertama berakhir skor tetap 2-1.

Pada babak kedua pelatih Shin Tae-yong memasukan sejumlah pemain salah satunya Evan Dimas. Masuknya Evan Dimas menambah daya gedor skuad Garuda.

Baca Juga: Kerajaan Arab Saudi Rayu Indonesia Agar Segera Kirim TKW untuk PRT

Giliran P Arhan pada menit ke-50 mencatatkan namanya di papan skor. Indonesia unggul 3-1. Tertinggal 2 gol, pelatih Malaysia memasukan gelandang serang.

Harimau Malaya bermain menyerang, posisi tersebut justru membuat pertahanan Malaysia rapuh. Elkan Baggot menunjukan kebolehannya, ia menutup gol pada menit ke-82.

Halaman:

Editor: Ahmad Asari


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x