Robi Darwis dan Kakang Rudianto Makin Percaya Diri Jelang Laga Persib vs Persebaya, Ini Alasannya

12 Maret 2023, 07:05 WIB
Robi Darwis dan Kakang Rudianto ternyata semnakin percaya diri jelang laga Persib vs Persebaya. /Instagram @robi_darwis24/

INDRAMAYUHITS – Robi Darwis dan Kakang Rudianto ternyata semnakin percaya diri jelang laga Persib vs Persebaya.

Bergabung bersama Timnas Indonesia di Piala Asia adalah alasan kedua pemain Persib ini optimis bisa memberikan kontroibusi di laga kontra Persebaya.  

Di laga Persib vs Persebaya, Robi Darwis ingin bisa bermain dan memberikan kontribusi kemenangan.

Baca Juga: Ramalan Shio Babi Untuk 12 Maret 2023: Install Ulang Pikiran Anda Sekarang Juga !

Robi Darwis berpotensi besar dimainkan saat Persib vs Persebaya karena sudah kembali dari Uzbekistan.

Bersama pemain Persib lainnya, Kakang Rudianto, Robi Darwis bergabung bersama Tim Nasional Indonesia U-20 di Pila Asia U-20 Uzbekistan.

Setelah Timnas Indonesia gagal melaju ke babak berikutnya, Robi Darwis dan Kakang Rudianto pun langsung kembali bergabung bersama Persib.

Baca Juga: Lionel Messi Jadi Kambing Hitam Kegagalan PSG di Liga Champions, David Ginola Keras Kritik Bintang Argentina

Bahkan, baik Robi Darwis maupun Kakang Rudianto sudah bisa ikut sesi latihan Persib di Lapangan Pusdikpom, Kota Cimahi, Sabtu 11 Maret 2023.

Robi Darwis mengaku harus kembali beradaptasi dengan Persib setelah beberapa hari ikut pemusatan latihan dan laga Piala Asia.

"Senang bisa kembali ke tim lagi. Sekarang, saya beradaptasi lagi setelah beberapa lama gabung Timnas dan beberapa hari istirahat,” ujar Robi Darwis dilansir dari laman Persib.

Baca Juga: Penggemar BLACKPINK Puji Dino SEVENTEEN yang Berhasil Meng-cover Lagu Shut Down hingga Viral

Menurutnya, selain beradaptasi lagi, juga harus mengembalikan kondisi kebugaran agar benar-benar siap menghadapi laga Persib berikutnya.

“Jadi hari ini, saya mengembalikan kondisi dan beradaptasi lagi dengan tim," ujar Robi.

Semangat yang sama ditunjukkan bek Persib, Kakang Rudianti.

Baca Juga: Ramalan Shio Ular Untuk 12 Maret 2023: Hindari Perdebatan yang Berpotensi Buang-buang Energi !

Pemain dengan nomor punggung 5 tersebut mengaku siap kembali memberikan kontribusi pad pertandingan lanjutan Liga 1 musim 2022/2023.

“Sekarang saya kembali ke sini, saya ingin menunjukkan bahwa saya bisa membantu PERSIB," lanjut dia.

Kakang mengaku saat ini lebih percaya diri, hal itu karena baru saja bergabung bersama Timnas Indonesia.

Baca Juga: Liga Inggris: Leicester City vs Chelsea, Prediksi Skor, Line Up, H2H, Berita Tim, Konsistensi The Blues Diuji

“Secara mental, saya lebih percaya diri karena di Timnas, alhamdulillah, saya mendapat kepercayaan,” kata dia. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persib

Tags

Terkini

Terpopuler