Liverpool Beruntung Banget! Dapat Cody Gakpo yang Statistiknya Top di PSV, Buat MU Makin Iri, Ini Analisanya!

27 Desember 2022, 09:44 WIB
Liverpool Beruntung, dapet Cody Gakpo sang top assist dan top skor di Eredivisie Belanda bersama PSV, duh MU makin iri /REUTERS/Carl Recine/

INDRAMAYUHITS --Liverpool telah mencapai kesepakatan untuk mengontrak Cody Gakpo dari PSV Eindhoven. 

Sebuah keberuntungan bagi Liverpool mendapatkan Cody Gakpo, sebab secara statistik pemain 23 tahun itu sangat gacor. 

Ini pasti membuat sang rival, Manchester United makin iri, sebab sebelumnya Cody Gakpo di kaitkan dengan setan merah. 

Baca Juga: Gerak Cepat! Cody Gakpo Resmi ke Liverpool, Manchester United Panas Dingin, Segini Harganya!

Cody Gakpo menjadi top skor dan top assist di Eredivisie Belanda bersama PSV Eindhoven, sang striker itu telah mengemas 9 gol dan 12 assist dari 14 laga. Wow! 

Ya, klub Belanda itu PSV Eindhoven, telah merilis kesepakatan transfer Cody Gakpo ke Liverpool. Biaya transfer antara £35 juta dan £45 juta. 

"PSV dan LFC telah mencapai kesepakatan tentang usulan transfer Cody Gakpo. "Penyerang berusia 23 tahun itu akan berangkat ke Inggris dalam waktu dekat di mana dia akan menjalani formalitas yang diperlukan menjelang penyelesaian transfer," sebut pernyataan resmi klub

Baca Juga: Hasil Liga Inggris Edisi Boxing Day 2022: Tampil Percaya Diri, Liverpool Gasak Aston Villa

Kematangan Cody Gakpo terlihat saat ia mentas di Piala Dunia 2022 Qatar. 

Gakpo mencetak tiga gol saat ia membantu Belanda mencapai perempat final.

Selama Piala Dunia, bos Belanda Louis van Gaal mengatakan "Cody Gakpo memiliki segalanya untuk menjadi bintang"

Berikut ini ulasan analisis dari statistik Cody Gakpo seperti dikutip dari laman Sky sport

Baca Juga: Prediksi Transfer Liverpool di Jendela Musim Dingin Januari 2023, Bisakah Bawa Bellingham dan Enzo Fernandez?

Cody Gakpo tampaknya berada di jalur cepat untuk menuju puncak permainan setelah mendukung performa briliannya di Eredivisie bersama PSV Eindhoven. 

Di Piala Dunia Qatar, Cody Gakpo sangat cepat, mencetak gol di setiap pertandingan penyisihan grup, satu dengan kepalanya, satu dengan kaki kirinya dan satu dengan kaki kanannya. 

Ini merupakan bukti dari permainannya yang berkembang pesat di sepertiga akhir, keinginan untuk tampil di panggung besar dan semangat juang yang luar biasa. 

Baca Juga: Liverpool Gigit Jari, Bintang Muda Brasil Ini yang Menjadi Targetnya Lebih Pilih Untuk Bermain di Chelsea

Penampilannya yang menonjol untuk Van Gaal datang sebagai penyerang tengah atau No10. Di PSV dia bersinar sebagai pemain sayap kiri, menjadi peran untuk memotong ke dalam.

Perlu diketahui, kehebatan Cody Gakpo tidak muncul secara kebetulan - Gakpo teliti dalam perkembangannya, bahkan menyewa pelatih taktik pribadi untuk menganalisis permainannya. 

Statistik gol dan assist-per-90 menitnya yang terus meningkat untuk klubnya menunjukkan bahwa pekerjaan rumah yang ekstra dan usahanya terbayar. 

Baca Juga: Liverpool Dekati Pemain Muda Terbaik Piala Dunia 2022 Enzo Fernandez, Messi: Beruntung Miliki Pemain Itu

Mentalitas itu akan mengesankan, terbukti Cody Gakpo menjadi raja gol di Eredivisie Belanda bersama PSV Eindhoven dengan 9 gol dan menjadi top assist deng 12.

Pada usia 23 tahun, Gakpo sudah berada di level tinggi - tetapi memiliki tekad untuk menjadi lebih baik lagi. 

Itu membuatnya menjadi investasi yang menarik. 

Karakter hebat sebagai pelari dari sayap, kekuatan dan ketepatan dalam menembaknya, ini membuatnya yang paling berkreativitas sebagai pencipta peluang terbaik Eredivisie. 

Baca Juga: Liga Inggris: Berikut Analisis Transfer Chelsea Musim Dingin Januari 2023, Sapa Pemain yang Akan Didapatkan?

Keterampilan dan kecepatan dengan dribblingnya, ancaman udara, seperti yang dia tunjukkan melawan Senegal.

Ya, Gakpo memiliki semua atribut yang dibutuhkan dari penyerang modern dan setelah penampilan sempurnanya di Piala Dunia membuat klub-klub di seluruh Eropa berebut untuk mendapatkan tanda tangannya sebelum Liverpool memenangkan perlombaan.***

Editor: Aris Maya

Sumber: Sky Sport

Tags

Terkini

Terpopuler