10 Ribu Tiket Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid Digratiskan, Bagi yang Bayar Cek Daftar Harganya

27 Mei 2022, 18:13 WIB
10 Ribu Tiket Laga Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid Digratiskan /Instagram.com/@liverpoolfc.

INDRAMAYUHITS – Final Liga Champions 2021/2022 antara Liverpool v Real Madrid akan digelar di Stade de France, Paris, Minggu dini hari 29 Mei 2022 mulai pukul 02.00 WIB.

Harga tiket final Liga Champions Liverpool v Real Madrid telah dirilis UEFA. Juga dikonfirmasi, 10 ribu tiket digratiskan bagi eks penderita Covid-19. 

Dari markas mereka di Nyon, telah diumumkan harga tiket mulai dari yang termahal hingga paling murah.

Baca Juga: Prediksi Final Liga Champion Liverpool vs Real Madrid, Berikut Ulasan Sejarah Pertemuan Kedua Klub

Sebanyak 52 ribu lembar tiket dari total kapasitas 75 ribu tempat duduk segera dicetak.

Tiket yang dicetak merupakan alokasi untuk suporter tim yang bertanding, dan penonton umum.

UEFA menetapkan kedua tim yang lolos ke final masing-masing menerima kuota 20 ribu lembar tiket untuk suporternya.

Baca Juga: DITEROR Isu Kontrak Jelang Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Salah dan Sadio Mane Terganggu?

Sementara 12 ribu tiket ditawarkan kepada penonton umum dari seluruh dunia, melalui UEFA.com.

Untuk alokasi tiket suporter, UEFA menggratiskan 10 ribu dari 20 ribu yang dialokasikan.

Hal itu sebagai bentuk penghargaan dan kepedulian terhadap korban pandemi Covid-19.

Baca Juga: Final Liga Champions Liverpool vs Real Madrid, Mohamed Salah Kenang Tragedi 2018, Ingin Segera Balas Dendam

"Penjualan tiket suporter dan proses alokasi yang gratis diserahkan kepada klub," begitu pengumuman dari UEFA, belum lama ini.

Untuk tiket yang dijual kepada penonton umum, bisa langsung mengaksesnya di uefa.com. Prinsipnya adalah siapa cepat, dia dapat.

Berikut harga tiket final Liga Champions 2021/2022:

Baca Juga: Jadi Top Skorer Liga Inggris Pertama dari Asia, Berapa Bayaran Son dari Tottenham Hotspur?

Kategori 4: 70 euro (Rp1,1 juta)

Kategori 3: 180 euro (Rp 2,8 juta)

Kategori 2: 490 euro (Rp 7,6 juta)

Kategori 1: 690 euro (Rp 10,6 juta)

Disabilitas: 70 euro (Rp1,1 juta), gratis untuk 1 pendamping.

Calon penonton umum yang mengakses website UEFA, bisa memesan maksimal dua tiket. Langkah pertama adalah pemesanan dan memasukkan berbagai informasi pribadi. 

Nantinya UEFA akan menyortir terlebih dahulu, nama-nama dan latar belakang pemesan. Siapa saja yang lolos untuk melakukan pembayaran tiket.

Demi lebih mudahnya telah tersedia aplikasi UEFA Mobile Tickets. Nantinya aplikasi itu dipakai pula untuk UEFA mengirimkan tiket. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: UEFA

Tags

Terkini

Terpopuler