DIRAHASIAKAN! Persija Berburu Banyak Pemain Tanpa Pelatih, Bos Prapanca: Tunggu Kejutan di Bulan Mei

17 April 2022, 03:10 WIB
Meski tanpa pelatih, sejauh ini Persija memang sudah melakukan perburuan pemain untuk mengisi slot tim yang kosong. /instagram.com/persija

INDRAMAYUHITS – Persija hingga saat ini tak kunjung mengumumkan nama pelatih pengganti Sudirman, sehingga sedikit banyaknya mempengaruhi perekrutan pemain.

Meski tanpa pelatih, sejauh ini Persija memang sudah melakukan perburuan pemain untuk mengisi slot tim yang kosong.

Bahkan dikabarkan sudah mengantongi sejumlah pemain, tinggal menunggu penyelesaian administratif dan yang utama adalah menunggu finalisasi oleh pelatih baru yang hingga kini tak kunjung diumumkan.

Baca Juga: Teka-teki Nomor Punggung Ciro Alves di Persib Bandung Terkuak, Ini Nomornya

Dilansir Indramayu Hits dari laman resmi Persija, Presiden Macan Kemayoran, Mohamad Prapanca mengaku masih terus bergerak menacari yang tepat.

Pihaknya juga menginginkan agar segera ada pelatih, semua semua urusan termasuk perekrutan pemain sesuai kebutuhan Persija juga bisa segera tuntas.

Sejauh ini Persija telah mendatangkan tiga pemain berlabel Timnas sekaligus, antara lain Firza Andika, Hanif Sjahbandi, dan Hansamu Yama.

Baca Juga: Favorit Nomor 7, di Persib Bandung Ciro Alves Gunakan Nomor Punggung 77, Bobotoh Gembira

Untuk posisinya, Firza Andika untuk posisi bek kiri, Hanif Sjahbandi di pos gelandang, dan Hansamu Yama di posisi bek tengah.

Langkah lainnya yang dilakukan Persija adalah memperpanjang kontrak sejumlah pilar utama, di antaranya adalah Maman Abdurahman dan Tony Sucipto, masing-masing untuk satu musim.

Prapanca juga memastikan satu nama lagi yang akan tetap bertahan di Persija untuk musim depan dan secepatnya akan diumumkan.

Baca Juga: JANGAN BERHARAP! Osvaldo Haay Tak Masuk Daftar Buruan Persib, Begini Penjelasan Bos Teddy

Untuk pemain baru, Prapanca juga memastikan sudah mengantongi sejumlah nama dan segera merapat bersama pasukan Macan Kemayoran.

Namun, saat ini Persija belum bisa mengumumkannya karena mereka masih terikat kontrak dengan klub lamanya.

“Sisanya akan diumumkan di Bulan Mei. Sebab, pemain-pemain itu masih terikat kontrak dengan klub sebelumnya sehingga tidak bisa diumumkan lebih dulu,” ungkap Prapanca.

Baca Juga: Film 'Pengabdi Setan 2' Garapan Sutradara Joko Anwar Siap Tayang, Akankah Sesukses Garapan Pertamanya?

Dikatakan, nama-nama yang masuk daftar perekrutan sudah dikoordinasikan dengan calon pelatih Persija sehingga dipastikan sesuai kebutuhan tim.

Selain itu, pelatih baru pun mendapatkan slot untuk mendatangkan pemain lagi. ***

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: Persija

Tags

Terkini

Terpopuler