1,5 Juta Kendaraan Listrik Sudah Mengaspal di Indonesia, Siap-siap Bakal Jadi Sektor Bisnis Potensial

- 14 Desember 2021, 19:56 WIB
Salahsatu mobil listrik yang diproduksi produsen mobil ternama.
Salahsatu mobil listrik yang diproduksi produsen mobil ternama. /Hyundai

INDRAMAYUHITS – Diam-diam, jumlah kendaraan listrik di Indonesia terus tumbuh, meski belum signifikan. Ke depan, diyakini akan semakin banyak dan menjadi peluang bisnis yang bisa menggeser kendaraan berbahan bakar dari minyak bumi.

Data Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), populasi kendaraan listrik di Indonesia pada tahun 2021 mencapai hampir 1,5 juta unit, yang terdiri dari mobil listrik 125.000 unit dan motor listrik sekitar 1,34 juta unit.

Peningkatan populasi kendaraan listrik ini menjadi tren di dunia, merata. Hingga akhir tahun 2020 saja, ada sekitar 10 juta mobil listrik yang mengaspal di jalanan dunia.

Baca Juga: Jung Hae In-Jisoo Blackpink di Poster K-Drama “Snowdrop” Goda Netizen, Cari Link Channel JTBS ya 4 Hari Lagi

Dilansir Indramayu Hits dari portal resmi Universitas Gadjah Mada (UGM) Selasa 14 Desember 2021 menunjukkan, dalam Rencana Induk Pembangunan Industri Nasional (RIPIN) 2015-2035 yang dikeluarkan Kementrian Perindustrian, di tahun 2030 nanti produksi mobil listrik ditargetkan mencapai 600 ribu unit dan sepeda motor listrik 2,45 juta unit.

Target produksi tersebut diharapkan mampu menurunkan emisi karbondioksida (CO2) sebesar 2,7 juta ton untuk kendaraan roda empat dan 1,1 juta ton untuk roda dua.

Pertumbuhan jumlah kendaran listrik menunjukkan makin besarnya peluang bisnis di sektor ini, sekaligus menjadi tantangan. Terlebih saat ini dunia tengah beramai-ramai menuju penggunaan energi bersih dengan terus berupaya menurunkan ketergantungan pada bahan bakar minyak.

Baca Juga: Mobil Listrik Bakal Makin Ramai, Sudah Ada 15 Merek, Berapa sih Harganya?

“Ini saya kira yang lebih penting yaitu menjadikan peluang untuk meningkatkan perekonomian dengan mengambil nilai tambah dari produksi kendaraan listrik di Indonesia," ungkap Caretaker Pustral UGM, Prof. Dr. Ir. Bambang Agus Kironoto saat sambutan pada webinar bertema Peluang dan Tantangan Kendaraan Listrik di Indonesia yang diselenggarakan Pustral UGM.

Halaman:

Editor: Kalil Sadewo

Sumber: ugm.ac.id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x