Pemprov Jabar Kembali Buka Beasiswa Jabar Future Leader Scholarship JFLS, Berikut Rinciannya

- 16 Juni 2021, 16:26 WIB
Ilustrasi beasiswa. Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali membuka beasiswa Jabar Future Leader Scholarship (JFLS), berikut ini merupakan rincian lengkapnya.
Ilustrasi beasiswa. Pemerintah Provinsi Jawa Barat kembali membuka beasiswa Jabar Future Leader Scholarship (JFLS), berikut ini merupakan rincian lengkapnya. /Pexels/Armin Rimoldi

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari akun Instagram @jfls_jabar, bagi pelamar yang mengajukan beasiswa akademik akan mendapatkan biaya kuliah penuh sesuai dengan jenjang pendidikannya. Dengan rincian sebagai berikut:

1. Jenjang D4/S1 penuh akan mendapatkan beasiswa selama empat tahun.

2. Jenjang D3 (3 tahun) dan D4/S1 (4 tahun) khusus program studi di luar kampus utama.

3. Jenjang S2 penuh memperoleh beasiswa dua tahun.

4. Jenjang S3 akan memperoleh beasiswa selama empat tahun.

5. Beasiswa pendidikan percepatan akses pendidikan tinggi mendapatkan beasiswa selama satu tahun.

Baca Juga: Prediksi Finlandia vs Rusia di Grup B Euro 2021, Yuri Zhirkov Kembali Harus Jadi Penonton dalam Laga Ini

Selain beasiswa prestasi akademik, JFLS juga menyediakan beasiswa prestasi nonakademik.

Bidang prestasi nonakademik, meliputi prestasi bidang keagamaan, olahraga, seni budaya, dan aktivis.

Sementara itu, untuk prestasi nonakademik lama masa pemberian beasiswa adalah satu tahun dan hanya diperuntukan bagi jenjang D3, D4, dan S1.

Halaman:

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Instagram @jfls_jabar


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x