Prediksi Afrika Selatan vs Ethiopia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 Lengkap dengan Formasi dan Skor Akhir

- 11 Oktober 2021, 19:00 WIB
Ilustrasi sepak bola. Simak prediksi pertandingan Afrika Selatan vs Ethiopia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 lengkap dengan formasi dan skor kkhir.
Ilustrasi sepak bola. Simak prediksi pertandingan Afrika Selatan vs Ethiopia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 lengkap dengan formasi dan skor kkhir. /PEXELS/RF Studio

PR INDRAMAYU – Afrika Selatan akan berhadapan dengan Ethiopia dalam laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Afrika grup G. Prediksi laga, skor akhir dan formasi akan tersedia pada artikel ini.

Pertandingan Afrika Selatan melawan Ethiopia di Kualifikasi Piala Dunia 2022 akan diadakan pada Selasa, 12 Oktober 2021 pukul 23.00 WIB di FNB Stadium, Johannesburg, Afrika Selatan.

Afrika Selatan dan Ethiopia berada di grup G zona Afrika Kualifikasi Piala Dunia 2022 bersama dengan Ghana serta Zimbabwe dengan Afrika Selatan sebagai pemuncak klasemen sementara.

Baca Juga: Prediksi Oman vs Vietnam Kualifikasi Piala Dunia 2022, Beserta Line Up dan Skor Akhir

Afrika Selatan melanjutkan jalan kemenangan mereka saat mereka mengalahkan Ethiopia di Stadion Bahir Dar pada Jumat, 9 September lalu dengan skor 3-1 untuk Afrika Selatan. Teboho Mokoena, Mothobi Mvala dan Evidence Makgopa menjadi aktor dalam kemenangan bafana bafana.

Kemenangan tersebut membantu Afrika Selatan tetap di posisi puncak grup G, karena Ghana yang berada di posisi kedua juga mencatat kemenangan atas Zimbabwe dalam pertandingan terakhir.

Sementara, Ethiopia berada di peringkat ketiga dengan mengoleksi poin 6 karena di laga sebelumnya mengalahkan Zimbabwe.

Baca Juga: Loker PT Kimia Farma Apotek 2021, Ada 4 Posisi Lowongan Kerja untuk Wilayah Jakarta dan Batam

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari Sportkeeda, dalam head to head yang dilakukan kedua tim, sudah ada empat pertemuan antara kedua tim tetapi anehnya, Ethiopia memiliki rekor lebih baik dengan dua kemenangan.

Halaman:

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Sportkeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x