Prediksi Real Madrid vs Celta Vigo di La Liga Lengkap dengan Head to Head dan Perkiraan Skor Akhir

- 11 September 2021, 10:24 WIB
Real Madrid bertanding dengan Celta Vigo dalam lanjutan pekan ke-4 La Liga Spanyol, berikut prediksi susunan pemain hingga skor akhir.
Real Madrid bertanding dengan Celta Vigo dalam lanjutan pekan ke-4 La Liga Spanyol, berikut prediksi susunan pemain hingga skor akhir. /SUSANA VERA/REUTERS

PR INDRAMAYU – Tersedia prediksi Real Madrid yang akan menjamu Celta Vigo dalam lanjutan pekan ke-4 La Liga Spanyol dilengkapi dengan head to head hingga perkiraan skor akhir.

Laga Real Madrid kontra Celta Vigo ini akan berlangsung pada Senin, 13 September 2021 pukul 2.00 WIB di Santiago Bernabeu. Ketahui juga prediksi lengkapnya dalam artikel ini.

Prediksi Real Madrid vs Celta Vigo

Baca Juga: Jadwal Acara RTV Hari Ini Sabtu 11 September 2021, Liga Championship Tayang Malam Ini

Tuan rumah Real Madrid sejauh ini tampil sangat dominan karena berhasil menjadi pemuncak klasemen sementara La Liga.

Dalam 3 laga terakhir di ajang La Liga, Los Blancos belum pernah menelan kekalahan karena meraih 2 kali kemenangan dan 1 kali hasil seri.

Terakhir kali, Karim Benzema dan kolega tampil kurang meyakinkan karena hanya meraih kemenangan tipis 1-0 atas Real Betis.

Baca Juga: Ramalan Shio Sabtu 11 September 2021: Di Akhir Pekan Ini, Masalah Siap Menghadang Shio Ular

Kemenangan tipis 1-0 Los Blancos itu didapatkan dari gol yang diciptakan oleh pemain sayap mereka yakni Daniel Carvajal pada menit ke-61.

Sementara, tim tamu Celta Vigo meraih hasil yang sangat kontras karena dalam 3 laga terakhid di ajang La Liga hanya mampu meraih 1 hasil imbang dan 2 kali kekalahan.

Terakhir kali , mereka kalah atas Athletic Bilbao dengan skor tipis 1-0 lewat gol yang diciptakan oleh Williams pada menit ke-34.

Baca Juga: Prediksi Osasuna vs Valencia di La Liga Spanyol Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Rekor Head to Head

Dikutip PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Sportkeeda.com, Real Madrid memiliki keunggulan yang sangat baik jika berhadapan dengan Celta Vigo.

Pasalnya, Los Blancos berhasil meraih 17 kemenangan dari 23 laga yang dimainkan kedua tim sejauh ini.

Baca Juga: UPDATE Kasus Covid-19 Indonesia Sabtu 11 September 2021, Pagi Ini Jumlah Pasien Baru hanya 5.376 Orang

Sementara, Celta Vigo hanya berhasil mengalahkan Los Blancos sebanyak 3 kali dan sisanya berakhir dengan hasil imbang untuk kedua tim.

Kedua tim terakhir kali bertemu pada tahun ini dengan kemenangan 3-1 untuk Real Madrid.

Berita Pemain

Baca Juga: Ucapan Hari Radio Nasional 11 September 2021 ke 76 dalam Bahasa Inggris dengan Terjemahannya

Pada laga yang akan berlangsung Senin dini hari itu , tuan rumah Real Madrid tidak akan diperkuat oleh Ferland Mendy dan Dani Ceballos karena sedang menjalani pemulihan cedera.

Begitupun dengan 6 pemain Los Blancos lainnya seperti Luka Modric, Toni Kroos, Nacho, Vinicius Junior, Casemiro dan Eder Militao diragukan merumput di laga ini.

Sementara, di kubu Celta Vigo dilaporkan seluruh pemainnya dalam kondisi yang sepenuhnya fit jelang laga sengit ini.

Baca Juga: Ramalan Shio Sabtu 11 September 2021: Hati-Hati, Shio Babi Akan Banyak Musuh Karena Hal Ini

Prediksi Hasil Pertandingan Real Madrid vs Celta Vigo

Secara kualitas pemain, Real Madrid tentu saja memiliki skuad yang jauh lebih baik dibandingkan Real Madrid karena diisi oleh pemain bintang.

Terlebih dalam laga ini, Los Blancos bertindak sebagai tuan rumah yang tentunya membuat para pemain akan bermain trengginas sepanjang laga berlangsung.

Baca Juga: Prediksi Watford vs Wolves di Liga Premier Inggris Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Oleh karena itu, laga ini diprediksi akan berakhir untuk kemenangan Real Madrid dengan skor 2-0.

Prediksi susunan pemain Real Madrid vs Celta Vigo

Real Madrid (4-3-3): Thibaut Courtois, Dani Carvajal, Jesus Vallejo, David Alaba, Miguel Gutierrez, Eduardo Camavinga, Federico Valverde, Isco, Gareth Bale, Karim Benzema, Eden Hazard.

Baca Juga: Prediksi Man Utd vs Newcastle United di Liga Premier Inggris, Lengkap dengan Head to Head

Celta Vigo (4-4-2): Matias Dituro, Hugo Mallo, Joseph Aidoo, Nestor Araujo, Javi Galan, Renato Tapia, Brais Mendez, Denis Suarez, Nolito; Iago Aspas, Santi Mina.***

Editor: Thytha Surya Swastika

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x