Prediksi RB Leipzig vs VFB Stuttgart di Bundesliga Jerman Lengkap dengan Susunan Pemain dan Skor Akhir

- 20 Agustus 2021, 09:22 WIB
RB Leipzig akan kembali menjalani pertandingan pekan kedua Bundesliga Jerman untuk melawan VFB Stuttgart. Prediksi laga ini bisa disimak.
RB Leipzig akan kembali menjalani pertandingan pekan kedua Bundesliga Jerman untuk melawan VFB Stuttgart. Prediksi laga ini bisa disimak. /instagram.com/@dierottenbullen

PR INDRAMAYU – Tersedia prediksi RB Leipzig yang akan melawan VfB Stuttgart dalam lanjutan pekan kedua Bundesliga Jerman lengkap dengan head to head dan susunan pemain.

Laga RB Leipzig kontra VfB Stuttgart rencananya akan bergulir pada Sabtu, 21 Agustus 2021 pukul 1.30 di Red Bull Arena.

Prediksi RB Leipzig vs VfB Stuttgart

Baca Juga: Jadwal Acara RTV Hari ini Jumat 20 Agustus 2021, Boboiboy Tayang Dua Kali dengan Episode Terbaik Pada Hari Ini

RB Leipzig datang ke pertandingan ini dengan tren negatif setelah mengalami kekalahan skor tipis 1-0 dari Mainz dalam pertandingan pembuka Bundesliga.

Gol awal babak pertama dari bek tengah asal Prancis Moussa Niakhate memastikan kemenangan bagi Mainz atas RB Leipzig.

VfB Stuttgart, di sisi lain menatap laga ini dengan bekal yang cukup baik usai mengalahkan Greuther Furth dengan skor 5-1.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans 7 Hari Ini Jumat 20 Agustus 2021, Saksikan Kelucuan Opera Van Java pada Hari ini

Head to Head RB Leipzig vs VfB Stuttgart

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari laman Sportkeeda.com, dalam 6 pertemuan rekor head-to-head antara kedua belah pihak, RB Leipzig memegang keunggulan yang jelas karena berhasil membukukan 5 kemenangan dan 1 kali hasil seri.

Kedua klub terakhir saling berhadapan awal tahun ini di ajang Bundesliga, dengan RB Leipzig mengalahkan Stuttgart 2-0.

Baca Juga: Hari Ini dalam Sejarah 20 Agustus: Dari Jerman Ambil Alih Prancis Hingga Peresmian Jembatan Suramadu

Berita Pemain

Dalam laga ini, satu pemain tuan rumah yakni Marcelo Saracchi akan absen karena terkena skorsing laga.

Selain itu, tiga pemain lain seperti Alexander Sorloth, Marcel Halstenberg dan Benjamin Henrichs masih diragukan tampil di laga ini untuk membela tuan rumah.

VfB Stuttgart, disisi lain beberapa pemainnya kembali harus absen seperti Orel Mangala, Momo Cisse, Mohamed Sankoh, Chris Fuhrich, Naouirou Ahamada, Silas Katompa Mumpa dan Lilian Egloff yang masih menjalani pemulihan cedera.

Baca Juga: Ayo Vaksin! Politeknik Bandung Gelar Vaksinasi Covid-19 24 hingga 27 Agustus 2021, Pendaftaran di Laman Ini

Prediksi susunan pemain RB Leipzig vs VfB Stuttgart

RB Leipzig (4-2-3-1): Peter Gulacsi, Nordi Mukiele, Willi Orban, Mohamed Simakan, Angelino, Marcel Sabitzer, Kevin Kampl, Dominik Szoboszlai, Emil Forsberg, Christopher Nkunku, Andre Silva.

VfB Stuttgart (3-4-2-1): Florian Muller, Konstantinos Mavropanos, Waldemar Anton, Marc-Oliver Kempf, Roberto Massimo, Atakan Karazor, Wataru Endo, Borna Sosa, Philipp Forster, Daniel Didavi, Hamadi Al Ghaddioui.

Baca Juga: Prediksi Arouca vs Famalicao di Liga Portugal, Dilengkapi dengan Line Up Pemain dan Skor Akhir

Prediksi Hasil Pertandingan RB Leipzig vs VfB Stuttgart

RB Leipzig telah memulai era baru di bawah manajemen Jesse Marsch.

Klub Bundesliga tersebut sukses di bawah asuhan Julian Nagelsmann, dan akan berharap untuk mengambil langkah berikutnya di bawah pelatih baru mereka.

Stuttgart, di sisi lain, adalah salah satu tim yang lebih baik di Bundesliga musim lalu.

Baca Juga: Prediksi Espanyol vs Villarreal di La Liga Spanyol Dilengkapi Head to Head dan Susunan Pemain

Mereka telah memulai kampanye 2021/2022 dengan baik dan memiliki beberapa pemain muda yang diharapkan membuat perbedaan di laga ini.

Namun, RB Leipzig yang bertindak sebagai tuan rumah di laga ini sepertinya akan lebih difavoritkan meraih tiga angka.

Prediksi skor akhir RB Leipzig vs VfB Stuttgart: 2-1.***

Editor: Asytari Fauziah

Sumber: Sportkeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah