5 Pemain yang Patut Diperhatikan pada Laga Semifinal Euro 2021 Italia vs Spanyol, Ferran Torres Salah Satunya

- 5 Juli 2021, 22:15 WIB
Pemain timnas Spanyol, Ferran Torres mencetak satu dari lima gol yang dicetak timnya ke gawang Kroasia. Berikut daftar 5 pemain yang patut diperhatikan pada laga semifinal Euro 2021 Italia vs Spanyol pada Rabu, 7 Juli 2021 di Wembley Stadium.
Pemain timnas Spanyol, Ferran Torres mencetak satu dari lima gol yang dicetak timnya ke gawang Kroasia. Berikut daftar 5 pemain yang patut diperhatikan pada laga semifinal Euro 2021 Italia vs Spanyol pada Rabu, 7 Juli 2021 di Wembley Stadium. /Twitter.com/@EURO2020

PR INDRAMAYU - Terdapat 5 pemain yang akan menjadi perhatian pada laga semifinal Euro 2021 antara Italia vs Spanyol.

Laga semifinal Euro 2021 akan dimulai pada Rabu, 7 Juli 2021 pukul 2.00 WIB atau Selasa malam waktu setempat di Wembley Stadium, Inggris.

Pertandingan semifinal dibuka dengan big match antara Italia melawan Spanyol.

Baca Juga: Prediksi United City vs Kawasaki Frontale di AFC Champion League 2021 Lengkap dengan Prakiraan Susunan Pemain

Kedua tim besar ini akan saling berduel untuk memperebutkan satu tiket ke partai puncak.

Selain itu, pertandingan ini akan sarat dengan gengsi yang tinggi karena kedua tim ini memiliki skuad yang bertabur bintang.

Ada lima pemain yang patut diperhatikan dalam pertandingan ini, baik dari Gli Azzurri atau La Furia Roja.

Baca Juga: Prediksi Argentina vs Kolombia Semifinal Copa America 2021 Lengkap dengan Formasi hingga Hasil Akhir

Dilansir PikiranRakyat-Indramayu.com dari Sportkeeda, 5 pemain ini patut menjadi perhatian dalam laga semifinal Euro 2021 Italia vs Spanyol:

5. Jorginho/Italia

Jorginho telah menghasilkan beberapa penampilan hebat dari lini tengah dan telah menjadi kekuatan yang harus diperhitungkan.

Pemain berusia 30 tahun itu telah menciptakan enam peluang di Euro 2020 sejauh ini. Akurasi umpannya mencapai 94 persen yang begitu mengejutkan.

Jorginho telah menciptakan kekuatan bagi Gli Azzurri untuk bermain dengan bebas dan percaya diri.

Baca Juga: Prediksi Italia vs Spanyol di Semifinal Euro 2021 Beserta Head to Head dan Susunan Pemain hingga Skor Akhir

4. Pedri/Spanyol

Pedri telah bekerja tanpa lelah untuk Spanyol di Euro 2020 dan pemain ini masih sangat muda, yaitu berusia 18 tahun.

Sentuhan dan kemampuannya untuk membuat segalanya bergerak di lini tengah berkat umpannya yang tepat sangat penting bagi Spanyol dalam mengatur serangan.

3. Nicolò Barella/Italia

Gelandang Inter Milan ini merupakan salah satu pemain terbaik yang dimiliki Italia.

Barella menunjukkan kakinya yang cepat dan kemampuannya menyerang untuk membawa Azzurri bisa berbuat banyak pada Euro 2021.

Baca Juga: Prediksi Cerezo Osaka vs Guangzhou Evergrande di Liga Champions AFC, Head-to-Head, Line Up

2. Ferran Torres/Spanyol

Ferran Torres telah menjadi kehadiran yang begitu berharga bagi Spanyol di sayap kanan.

Torres telah menunjukkan sekilas kecemerlangan dengan dribbling dan gerakannya untuk menusuk pertahanan lawan.

1. Lorenzo Insigne/Italia

Lorenzo Insigne tampil sensasional di Euro 2020 sejauh ini. Keterampilan dan etos kerjanya membuat Italia bisa berjalan sejauh ini pada Euro 2021.

Insigne selalu mencari cara untuk membuat dan menggunakan kemampuannya untuk menjebol gawang lawan.***

Editor: Irwan Suherman

Sumber: Sportskeeda


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah